Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terusir dari Stadion Patriot, Persija Berencana Pakai JIS Mulai Februari 2024

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 29 November 2023 | 15:00 WIB
Suasana di Jakarta International Stadium atau Jakarta Internasional Stadium (JIS), Jakarta Utara, Selasa (4/7/2023) siang.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Suasana di Jakarta International Stadium atau Jakarta Internasional Stadium (JIS), Jakarta Utara, Selasa (4/7/2023) siang.

BOLASPORT.COM - Persija Jakarta dipastikan tidak bisa menggunakan Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat, mulai Januari 2024.

Hal ini dikarenakan Stadion Patriot akan direnovasi di awal tahun 2024 sesuai arahan dari pemerintah Indonesia.

Untuk itu, Persija harus segera mencari kandang baru di Liga 1 2023/2024.

Manajemen Persija berencana untuk menggunakan Jakarta International Stadium (JIS), Sunter, Jakarta Utara, sebagai kandang baru Macan Kemayoran.

Presiden Persija, Mohamad Prapanca, mengatakan bahwa rencananya penggunaan JIS bisa dilakukan pada Februari 2024.

Ya, Liga 1 2023/2024 akan rehat sejenak mulai 20 Desember 2023 sampai 3 Februari 2024.

Baca Juga: Piala Dunia U-17 - Gagal ke Final, Argentina Tetap Masuk Sejarah Baru Berkat 2 Pemain

Hal itu demi mendukung perjuangan timnas Indonesia yang akan bertanding di Piala Asia 2023 Qatar.

Piala Asia 2023 akan digelar pada 12 Januari sampai 10 Februari 2024.

Sebelum libur kompetisi, Persija masih menjalani dua laga kandang melawan Persita Tangerang dan PSS Sleman.

Laga Persija Vs Persita pada pekan ke-21 Liga 1 2023/2024 rencananya akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, pada Minggu (3/12/2023).

Selanjutnya, pertandingan Persija Vs PSS pada pekan ke-23 Liga 1 2023/2024 akan digelar di Stadion Patriot, Sabtu (16/12/2023).

Setelah itu, Persija tidak bisa lagi menggunakan Stadion Patriot yang direnovasi sampai Juni 2024.

Baca Juga: Persija Masih Optimis Bisa Lolos ke Championship Series Liga 1 2023/2024

"Mudah-mudahan kami berdoa agar di Februari 2024, Persija bisa bermain di JIS," kata Prapanca.

Sejauh ini Prapanca masih belum bisa memastikan apakah Persija boleh bermain di JIS atau tidak.

Akan tetapi melihat JIS dipakai untuk Piala Dunia U-17 2023, Prapanca yakin Persija bisa bermain di sana.

Manajemen Persija sudah membuka pembicaraan agar bisa menggunakan JIS pada Februari 2024.

Sayangnya, sampai saat ini belum ada respon apa-apa dari JIS.

Memang sangat disayangkan tim sebesar Persija tidak mempunyai stadion tetap sebagai homebase.

Baca Juga: PSIS Semarang Resmi Pinjamkan Dua Pemain Yang Sedang Pemulihan Cedera

Padahal penetapan stadion sangat berpengaruh ke sponsor-sponsor yang mendukung Persija.

"Kami belum tahu karena feedback dari JIS belum ada."

"Yang saya dengar, JIS akan memberikan sinyal mendukung Persija yang berulang tahun ke-95 dengan menyalakan lampu-lampu di luar stadion," kata Prapanca.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Kepada Istrinya, Sandy Walsh Terus Puji Rizky Ridho di Timnas Indonesia: Sangat Berbakat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136