Perbedaan waktu persiapan yang berbeda membuat Tavares menilai tamunya lebih dapat mematangkan game plan.
Berbeda dengan PSM yang hanya punya enam hari untuk recovery dan persiapan seusai mengalahkan Persikabo 1973 pada kompetisi Liga 1.
Adanya keterlambatan penerbangan selama 1,5 jam juga membuat perjalanan Juku Eja semakin sulit.
Namun segala kendala tersebut tak akan menjadi penghalang bagi Dzaky Asraf dkk untuk tetap bermain apik di rumah sendiri.
Meskipun memang harus diakui melawan kekuatan asal Vietnam bukanlah hal yang mudah.
Oleh karenanya ia dan anak asuhnya meminta agar para pendukung PSM Makassar bisa hadir untuk memberi motivasi tambahan kepada tim.
Baca Juga: Bojan Hodak Semringah Persib Lumat Dewa United, Selanjutnya PSM
"Saya percaya besok Hai Phong datang untuk mencoba meraih kemenangan lebih dari kami," ucap Tavares.
"Tapi saya percaya besok kami akan melawan Hai Phong yang lebih kuat dari itu (yang sebelumnya)."
"Saya ingin mempunyai PSM Makassar yang kuat dan kami tidak boleh menunjukkan gambaran yang sama pada laga tandang."
“Jadi tolong suporter datang ke stadion mendukung PSM itu sangat penting," pungkasnya.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | tribun makassar |
Komentar