BOLASPORT.COM - UFC Austin akan menghadirkan deretan pertarungan menarik. Duel Beneil Dariush versus Arman Tsarukyan menjadi sajian utama yang akan menentukan persaingan selanjutnya di kelas ringan UFC.
Rangkaian pertandingan UFC Austin akan dihelat di Moody Center, Austin, Amerika Serikat pada Sabtu (2/12/2023) atau Minggu (3/12/2023) waktu Indonesia.
Ya, sekali lagi UFC ingin memberikan kesempatan bagi petarung muda untuk menembus ke daftar lima besar petarung elite di divisi dengan bobot 155 pon itu.
Dalam setahun terakhir, UFC sudah menempatkan dua jagoan kelas ringan yakni Mateusz Gamrot da Rafael Fiziev melawan jagoan 5 besar.
Sayangnya, para petarung 5 besar kelas ringan memang masih terlalu tangguh bagi penantangnya.
Mateusz Gamrot dikalahkan Beneil Dariush pada UFC 280, Oktober 2022, sedangkan Rafael Fiziev dipukul mundur oleh Justin Gaethje pada UFC 286, Maret 2023.
Baca Juga: UFC 296 - Hiatus tapi Mengaku Si Paling Pantas, Colby Covington Gertak Juara UFC
Kali ini giliran Arman Tsarukyan yang mendapatkan kesempatan untuk menembus jajaran elit di divisi yang dikuasai Islam Makhachev itu.
Bukan tanpa misi lain, Tsarukyan tentunya berambisi ingin kembali bersua dengan Makhachev di oktagon.
Ya, Islam Makhachev menjadi lawan pertama Tsarukyan saat melakoni debutnya di panggung UFC pada bulan April 2019 lalu.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | UFC.com |
Komentar