Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Son Heung-Min Jadi Pemain Langka Usai Bobol Man City dan Cetak Gol ke Gawang Sendiri Dalam 137 Detik

By Ade Jayadireja - Senin, 4 Desember 2023 | 08:00 WIB
Son Heung-min saat Tottenham Hotspur mengimbangi manchester City dalam lanjutan Liga Inggris 2023-2024.
DARREN STAPLES / AFP
Son Heung-min saat Tottenham Hotspur mengimbangi manchester City dalam lanjutan Liga Inggris 2023-2024.

BOLASPORT.COM - Kapten Tottenham Hotspur, Son Heung-min, jadi pemain langka usai membobol gawang sendiri dan Manchester City.

Son Heung-min menyajikan momen unik ketika Tottenham Hotspur bermain imbang 3-3 dengan Manchester City pada matchday ke-14 Liga Inggris 2023-2024.

Bintang timnas Korea Selatan itu nyekor sekaligus bikin gol bunuh diri dalam duel di Etihad Stadium, Minggu (3/12/2023).

Pertandingan berjalan enam menit saat Son membuka keunggulan Spurs.

Hanya selang 137 detik kemudian, Son menyebabkan Spurs kebobolan.

Kejadiannya bermula dari tendangan bebas City yang dieksekusi Julian Alvarez.

Bola freekick mengenai bagian paha Son dan masuk ke gawang Tottenham Hotspur.

Cuma ada dua pemain di sepanjang sejarah Premier League yang mencetak gol dan gol bunuh diri pada 10 menit pertama pertandingan.

Sebelum Son, Gareth Barry lebih dulu melakukannya sewaktu Aston Villa jumpa Charlton pada Mei 1999.

Meski bikin 'dosa' dengan membobol gawang sendiri, Son membalasnya dengan menyumbang assist untuk gol kedua Spurs ke gawang City.

Dia membidani gol Giovani Lo Celso untuk membuat kedudukan jadi imbang 2-2.

Nah, torehan tersebut juga melahirkan fakta unik.

Son merupakan pemain kelima dalam histori Liga Inggris yang membuat gol, assist, dan gol bunuh diri dalam satu laga.

Cerita unik ini dimulai oleh Kevin Davies.

Si striker asal Inggris membuat gol, assist, plus gol bunuh diri tatkala melawan Aston Villa pada Desember 2008.

Tiga tahun kemudian, bulan Oktober, Wayne Rooney melakukan hal serupa dengan balutan seragam Manchester United.

Gareth Bale mengikuti jejak Rooney dalam tahun yang sama.

Pencetak gol, assist, dan gol bunuh diri di satu laga Premier League kembali muncul pada November 2022 atas nama Jacob Ramsey.

Terlepas dari masalah rekor Son, Tottenham menempati zona Eropa berkat hasil imbang dari laga versus Man City.

Mereka menghuni tangga kelima sambil mengantongi 27 poin.

Sementara itu, skor 1-1 justru merugikan bagi kubu City.

Armada besutan Pep Guardiola turun satu setrip menuju peringkat ketiga dan mengemas 30 angka.

Posisi City digusur oleh Liverpool yang memiliki 31 angka setelah mengalahkan Fulham 4-3.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : optajoe

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
31
73
2
Arsenal
31
62
3
Nottm Forest
31
57
4
Chelsea
31
53
5
Newcastle
30
53
6
Man City
31
52
7
Aston Villa
31
51
8
Fulham
31
48
9
Brighton
31
47
10
Bournemouth
31
45
Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Klub
D
P
1
Barcelona
30
67
2
Real Madrid
30
63
3
Atlético Madrid
30
60
4
Athletic Club
30
54
5
Villarreal
29
48
6
Real Betis
30
48
7
Celta Vigo
30
43
8
Real Sociedad
30
41
9
Rayo Vallecano
30
40
10
Mallorca
30
40
Klub
D
P
1
Inter
31
68
2
Napoli
31
65
3
Atalanta
31
58
4
Bologna
31
57
5
Juventus
31
56
6
Lazio
31
55
7
Roma
31
53
8
Fiorentina
31
52
9
Milan
31
48
10
Torino
31
40
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X