Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Stefano Beltrame, Obat Persib Bandung Agar Tak Ketergantungan dengan Duet Ciro Alves - David da Silva

By cherlie ferisna febrianti - Senin, 4 Desember 2023 | 15:45 WIB
Pemain anyar Persib Bandung sekaligus jebolan Juventus Stefano Beltrame.
Persib.co.id
Pemain anyar Persib Bandung sekaligus jebolan Juventus Stefano Beltrame.

BOLASPORT.COM - Asisten pelatih Persib Bandung Goran Paulic jelaskan perihal masuknya Stefano Beltrame ke kubu Pangeran Biru yang sempat menjadi pertanyaan perkara posisi line-up di laga-laga ke depan.

Usut punya usut pemain yang dikontrak Persib selama enam bulan tersebut akan dijadikan tambahan kekuatan di lini serang Maung Bandung.

Stefano yang memiliki peran sebagai gelandang serang dinilai mempunyai skill untuk meneruskan bola kepada lini depan.

Namun kepiawaiannya membawa bola bukan tak mungkin akan menjadikannya gelandang serang yang juga membahayakan lini pertahanan lawan.

Dalam keterangan yang dilansir dari laman resmi Persib Bandung, Goran juga menyebut bahwa hadirnya Stefano diharapkan mampu menjadi obat ketergantungan duet Brasil, Ciro dan David.

Karena Goran menilai akan tidak baik untuk lini depan Maung Bandung jika sewaktu-waktu satu atau justru kedua pemain tersebut tak bisa diturunkan.

Oleh karenanya, manajemen dan juga tim pelatih tengah mengantisipasi hal tersebut dengan mendatangkan pemain asal Italia ini.

"Peran Stefano dalam menyerang sudah oke, tapi kami menginginkan lebih," kata Goran Paulic.

Baca Juga: Link Streaming Persib vs PSM - Misi Tim Maung Bandung Pecahkan Rekor Sulit

"Selama ini, kami mengandalkan Ciro (Alves) dan David (da Silva) menjadi pemain paling berbahaya di tim."

"Tapi mereka bisa absen karena akumulasi kartu atau cedera."

"Situasi itu yang akan menempatkam kami dalam bahaya," tambah Goran, Minggu (3/12/2023).

Sebagai asisten pelatih, tentu Goran bertugas memberikan masukan kepada Bojan Hodak.

Ia mempunyai tanggung jawab dalam hal mengasah teknik para pemain sekaligus menganalisis skema penyerangan Maung Bandung.

Meski dalam 13 pertandingan terakhir tak alami satu pun kekalahan, menurut pelatih asal Kroasia itu penyerangan Persib masih miliki kekurangan.

Goran menilai jumlah pemain yang seharusnya berada di pertahanan lawan masih kurang jumlahnya.

"Ide yang saya miliki, selama ini kami tidak memiliki jumlah pemain yang cukup untuk berada di dalam kotak penalti," kata Goran.

Baca Juga: Pujian Pelatih PSM untuk Persib: Mereka Datangkan Pemain Bagus dan Mahal

"Karena ketika menyerang, sebaiknya ada 4-5 pemain kami di area itu."

"Sejauh ini, itu memang belum menjadi persoalan utama dan kami tidak bisa melulu mengandalkan Ciro dan David," tambah pelatih berusia 58 tahun itu.

Sehingga dengan alasan tersebutlah Goran menyebut butuh jembatan dari lini pertahanan menuju striker utama ataupun pemain sayap Maung Bandung.

"Kami butuh pemain-pemain seperti Stefano yang jadi penghubung antara pemain-pemain bertahan ke para penyerang."

"Dan dia juga bisa masuk ke kotak penalti, menjadi pemain berbahaya hingga mencetak gol," jelas Goran.

Namun untuk laga terdekat menghadapi PSM Makassar di Stadion Gelora Bandung Lautan APi (GBLA), Bandung, pada Senin (4/12/2023) malam nanti Stefano masih belum bisa diturunkan.

Hal ini dikarenakan ia masih butuh waktu untuk adaptasi dari segi cuaca, suhu, ataupun hal lainnya yang tentu berbeda dengan tempat bermain sebelumnya.

"Itu akan terjadi setelah dia bisa beradaptasi dengan cuaca dan permainan kami. Karena dia baru bersama kami selama beberapa hari," ucap Goran.

Baca Juga: Klasemen Liga 1 - PSIS Pepet Persib, Persija Tidak Beranjak

"Dia (Stefano) masih butuh waktu," tutupnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Persib.co.id
REKOMENDASI HARI INI

Jadwal Liga Inggris - Ada Big Match Man City Vs Tottenham, Ruben Amorim Debut dengan Man United

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X