BOLASPORT.COM - Daejeon JungKwanJang Red Sparks telah resmi turun peringkat dalam tabel klasemen Liga Voli Korea 2023-2024.
Persaingan Liga Voli Korea 2023-2024 semakin panas di mana Red Sparks harus turun dan terlempar dari posisi empat besar.
Tim yang diperkuat pemain Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi tersebut mengalami penurunan melalui hasil pertandingan lainnya.
Adalah pertandingan Hwaseong IBK Altos melawan GS Caltex Seoul KIXX yang membuat Megawati dkk turun peringkat.
Berlangsung pada Rabu (6/12/2023), pertandingan yang digelar di Hwaseong General Indoor Gymnasium tersebut menjadi milik IBK Altos.
Tim yang dimotori oleh setter asal Thailand, Pornpun Guedpard itu menang atas GS Caltex dengan skor 3-1 (26-24, 26-28, 25-21, 25-20).
Siapa sangka, kemenangan itu membawa Pornpun menggeser posisi tim yang diperkuat Megawati yakni Red Sparks.
Persaingan antara dua pemain asal regional Asia Tenggara di Liga Voli Korea musim ini semakin memanas saja.
Kini, IBK Altos telah resmi menyalip Red Sparks dalam tabel klasemen sementara Liga Voli Korea melalui kemenangan ini.
Tambahan tiga poin, tim besutan Kim Ho-chul semakin dekat dengan zona play-off di peringkat keempat dengan 19 poin.
IBK Altos berjarak tiga poin saja dengan GS Caltex yang masih tertahan di peringkat ketiga klasemen sementara.
Torehan ini menjadi bukti kebangkitan IBK Altos di putaran ketiga dengan selalu menang dalam dua laga awal.
Sebelumnya, tim yang juga diperkuat oleh Brittany Abercrombie mengawali putaran ketiga dengan menumbangkan Red Sparks.
Baca Juga: Livoli Divisi Utama 2023 - Hany Budiarti Dkk Mengamuk, TNI AU Tunggu Petrokimia di Grand Final?
Sementara itu, Red Sparks semakin berada di situasi sulit dari penurunan peringkat yang mereka alami.
Pasukan yang dikomandoi oleh Ko Hee-jin tersebut bertengger di peringkat kelima dengan selisih dua poin saja dari IBK Altos.
Megawati dan Red Sparks sendiri akan menjalani laga kedua di putaran ketiga dengan melawan Gwangju AI Peppers Savings Bank.
Pertandingan melawan tim juru kunci itu akan dijalani Red Sparks pada hari Sabtu (8/12/2023) mendatang.
Berikut klasemen sementara Liga Voli Korea, Rabu (6/12/2023)
1. Incheon Heungkuk Life Pink Spiders - 33 poin
2. Suwon Hyundai E&C Hillstate - 29 poin
3. GS Caltex Seoul KIXX - 22 poin
4. Hwaseong IBK Altos - 19 poin
5. Daejeon Jungkwanjang Red Sparks - 17 poin
6. Gimcheon Korea Expressway Hi-Pass - 12 poin
7. Gwangju AI Peppers Savings Bank - 6 poin
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Naver.com |
Komentar