BOLASPORT.COM - Bek timnas Indonesia Sandy Walsh beruntung karena VAR (Video Asistant Referee) saat tim yang dibelanya KV Mechelen melawan Club Brugge di Belgian Pro League, Minggu (10/12/2023).
Pertandingan yang digelar di markas KV Mechelen, AFAS Stadium berakhir dengan skor sama kuat 0-0.
Akan tetapi pertandingan itu diwarnai dengan kontroversi VAR, di mana dua gol Club Brugge dianulir.
Club Brugge mencetak gol pada menit ke-14 oleh Hans Vanaken yang terlepas dari kawalan Sandy Walsh.
Gol itu terjadi setelah Casper Nielsen mengoper bola kotak kecil, tempat Hans Vanaken berdiri untuk mendorong bola ke dalam gawang dengan kaki atasnya.
Namun, gol itu dianulir VAR karena umpan silang Nielsen sudah melewati garis gawang.
Baca Juga: AFC Beri Sorotan Khusus untuk Asnawi, Bek Andalan Timnas Indonesia yang Tangguh dan Jadi Teladan
???? | Nipter dan dit wordt het niet. ???? #KVMCLU pic.twitter.com/yXW9h5I6iE
— Eleven Belgium (NL) (@ElevenBeNL) December 10, 2023
Club Brugge mencetak gol lagi pada babak kedua, tapi hakim garis mengangkat bendera karena offside.
Gol kedua itu dicetak oleh Thiago setelah menerima umpan dari Antonio Nusa yang mendapat kawalan dari Sandy Walsh.
Melansir dari Niewsblad, keputusan itu dinilai aneh karena tidak nampak garis VAR di televisi, dan berdasarkan gambar, striker Brasil itu berada dalam posisi onside.
Dari gambar yang beredar di media sosial, Sandy Walsh nampak terlihat berada di depan Thiago jika ditarik garis lurus.
Zelfs met de lijnen op het veld kan je al direct zien dat dit nooit buitenspel is, vraag me af wat die 3 pipo’s van de VAR daar zitten te doen pic.twitter.com/VF5WotLOyG
— Alexander???????? (@mcfc_Alexander) December 10, 2023
Pelatih Club Brugge Ronny Delia kesal dengan keputusan itu.
"Apakah kami sudah meminta penjelasan kepada wasit? Mereka tidak bisa memberikannya, karena keputusan sudah ditentukan oleh VAR di Tubize," kata Ronny Delia dilansir dari Nieswblad.
"Tidak tahu mengapa mereka tidak melakukan intervensi.
"Di mana garisnya? Jika kami tidak bisa lagi mempercayai VAR, kami benar-benar punya masalah.
"Saya telah melihat gambaran golnya: Saya pikir itu adalah gol yang valid. Hal ini sangat disayangkan bagi kami. Dan itu membuat kami kehilangan poin," ujarnya.
Baca Juga: Tiga Pemain Muda Sedang On Fire, Shin Tae-yong Bisa Tarik ke Timnas Indonesia
Kiper Club Brugge Simon Mignolet juga memberikan opini yang senada dengan sang pelatih.
Eks kiper Liverpool itu kecewa.
"Pendapat saya tentang gol itu? Itu hanya gol yang valid,” kata Mignolet.
"Tapi tidak banyak yang bisa kami lakukan. Ya, kami kecewa. Karena kami memainkan pertandingan yang bagus tetapi tidak mendapat imbalan sekarang," ujarnya.
Sementara itu Departemen Wasit mengeluarkan pernyataan beberapa jam setelah pertandingan.
Melansir dari Gazet Van Ant Werpen, Departemen Wasit mengakui gol kedua Club Brugge dianulir secara keliru karena human error.
KV Mechelen-Club Brugge, Min 72.
The VAR should have intervened when Club Brugge's goal was disallowed for offside. Due to a human error by the VAR, the goal was wrongly disallowed.
— Professional Refereeing Department (@BelgianReferees) December 10, 2023
More info tomorrow in Under Review.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | gva.be, nieuwsblad.be |
Komentar