BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, kembali mengalami kekalahan pada laga kedua Grup A BWF World Tour Finals.
Gregoria kalah dari An Se-young (Korea Selatan), dua gim langsung.
Bertanding di Hangzhou Olympic Sports Center Gymnasium, Kamis (14/12/2023), Gregoria kalah dari tungga putri satu dunia itu, dengan skor 14-21, 16-21.
Pada laga perdana sehari sebelumnya, Gregoria juga belum berhasi merebut kemenangan. Dia ditundukkan Tai Tzu Ying (Taiwan), 18-21, 17-21.
"Hari ini performa saya jauh dari yang saya ekspektasikan dan saya rasa ini faktor non teknis dalam diri saya yang ada kesalahan," kata Gregoria.
"Akhirnya dari semua permainan dan fisik saya, semua buruk sekali," kata Gregoria dalam siaran resmi PP PBSI.
Kesalahan An dalam pengembalian bola menghasilkan keuntungan untuk Gregoria memimpin keunggulan dua poin duluan.
Laga cenderung berlangsung cukup ketat usai dua kali keunggulan Gregoria selalu berhasil disamakan An pada 3-3 dan 5-5.
Tetapi Gregoria selalu mampu memberikan tekanan setelahnya dengan bola-bola dropshot menyilang dan permainan net.
Gregoria menjaga ritme permainan untuk kembali unggul hingga skor 9-5. Pertahanannya juga cukup solid, kesalahan justru beberapa kali dilakukan oleh An.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | PBSI.id |
Komentar