BOLASPORT.COM - Kabar baik datang menghampiri Persebaya, mereka bakal ketambahan satu pemain asing mereka, Dusan Stevanovic.
Dusan Stevanovic telah pulih dari Cedera.
Pemain asal Serbiha itu telah menjalani latihan penuh bersama Persebaya di Lapangan Thor, Surabaya, pada Kamis (14/12/2023) sore.
Dusan Stevanovic nampak menikmati melahap semua program latihan yang diberikan caretaker Uston Nawawi.
Dalam latihan itu dibagi dua kelompok, pertama yang masuk starting line up melawan Persis diberikan menu recovery.
Sementara kelompok kedua, pemain pengganti menjalani small side game.
Baca Juga: PSSI Respons Keinginan Thom Haye Bela Timnas Indonesia
"Saya belum 100 persen pulih, tapi saya berharap bisa membantu tim dan membawa tiga poin ke Surabaya,” kata Dusan, dilansir dari laman Persebaya.
"Tentunya saya akan selalu siap bermain apabila dipercaya oleh Coach Uston," ujarnya.
Dusan mendapatkan cedera saat melawan RANS Nusantara FC di Stadion Maguwoharjo, pada Jumat (1/12/2023), di mana laga berakhir dengan skor 0-0.
Pemain yang berposisi sebagai bek tengah itu harus absen pada laga melawan Persija Jakarta dan Persis Solo.
Duet Dusan dan Yan Victor di lini bertahan Persebaya menjadi lebih solid.
Buktinya serangan RANS Nusantara dapat diredam dengan baik oleh duet Dusan dan Yan.
Pemain 27 tahun itu menilai chemistry dengan Yan sudah terbina dengan baik.
"Yan adalah orang yang hebat, pemain yang baik dan chemistry-nya bagus, kami tidak bisa berbicara bahasa yang sama tetapi kami saling memahami satu sama lain dengan baik dan saya harap ini akan menjadi lebih baik lagi," ujarnya.
Sejauh ini Dusan sudah mencatatkan 17 laga dan sudah mencetak dua gol untuk Persebaya.
Sementara itu, Persebaya bakal bertandang ke markas Persikabo pada Minggu (17/12/2023).
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Persebaya.id |
Komentar