Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

BWF World Tour Finals 2023 - Anak Didik Nova Widianto Jaga Asa ke Semifinal Usai Bungkam Peraih Perunggu Olimpiade

By Delia Mustikasari - Jumat, 15 Desember 2023 | 09:12 WIB
Pasangan ganda campuran Malaysia, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei, pada laga kedua penyisihan grup BWF Worls Tour Finals 2023 di Hangzhou Olympic Sports Center Gymnasium, Kamis (14/12/2023).
YOHAN NONOTTE/BADMINTON PHOTO
Pasangan ganda campuran Malaysia, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei, pada laga kedua penyisihan grup BWF Worls Tour Finals 2023 di Hangzhou Olympic Sports Center Gymnasium, Kamis (14/12/2023).

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda campuran Malaysia, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei, membuat kejutan pada laga kedua grup BWF World Tour Finals 2023.

Anak didik pelatih asal Indonesia, Nova Widianto, ini membuat kejuran dengan mengalahkan peraih medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020, Yuta Watanabe/Arisa Higashino, Kamis (14/12/2023) di Hangzhou Sports Center Gymnasium, China.

Chen/Toh yang baru-baru ini mencapai peringkat tertinggi dalam kariernya di peringkat 8 dunia, dengan cemerlang bangkit dari ketertinggalan untuk mengalahkan peringkat ke-2 dunia Watanabe/Higashino, 12-21, 21-16, 21-16 di Grup A yang mendebarkan.

Bagi Chen/Toh, itu adalah kemenangan pertama mereka atas Watanabe/Higashino setelah kalah dalam dua  pertandingan berturut-turut dalam dua pertemuan terakhir antara kedua pasang pemain.

Hasil ini juga merupakan perubahan besar bagi pasangan yang menjalani debut pada BWF World Tour Finals setelah kalah, 10-21, 13-21 dari ganda putra peringkat ke-4 dunia, Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping (China) dalam pertandingan grup pembuka mereka sehari sebelumnya.

Chen ie sangat senang dengan kemenangan atas Watanabe/Higashino.

"Saya pikir kami melakukan pekerjaan dengan baik hari ini (kemarin) karena tidak pernah mudah melawan pasangan Jepang," kata Chen dalam wawancara pasca pertandingan dengan Federasi Bulutangkis Dunia (BWF).

"Jika kami kehilangan fokus atau tidak berani melakukan tembakan, mereka memiliki kemampuan untuk merebut poin dengan sangat cepat," ucap Chen dilansir dari laman BWFBadminton.

"Tidal pernah mudah melawan mereka," kata Chen.

Baca Juga: BWF World Tour Finals 2023 - Punya Modal 2 Kemenangan Straight Game, Jonatan Christie Tetap Berjuang Keras Saat Jumpai Juara Asian Games


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : BWFBadminton.com

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
32
76
2
Arsenal
32
63
3
Nottm Forest
32
57
4
Newcastle
31
56
5
Man City
32
55
6
Chelsea
32
54
7
Aston Villa
32
54
8
Bournemouth
32
48
9
Fulham
32
48
10
Brighton
32
48
Close Ads X