BOLASPORT.COM - Caretaker Persis Solo, Tithan Suryata, meminta maaf usai dikalahkan Dewa United.
Sebagai informasi, duel Persis vs Dewa United terlaksana di Stadion Manahan, Surakarta, pada Minggu (17/12/2023).
Pada kesempatan ini, Persis sejatinya unggul terlebih dahulu melalui gol yang dicetak oleh Ramadhan Sananta pada menit pertama.
Namun dua gol balasan mampu dilesatkan Dewa United.
Dua gol tersebut dicatatkan atas nama Ricky Kambuaya (18') dan Egy Maulana Vikri (74').
Skor 2-1 untuk Dewa United bertahan hingga pertandingan berakhir.
Seusai laga, Tithan Suryata langsung meminta maaf.
Permintaan maaf tersebut ditujukan kepada suporter dan pihak manajemen.
"Yang pertama kami ingin memohon maaf terutama seluruh elemen yang ada di sini baik suporter, manajemen dan semuanya."
Baca Juga: Alasan Teco Pede Bali United Bisa Tumbangkan Persib
"Hasil ini adalah hasil yang tidak kami harapkan," kata Tithan.
Lebih lanjut, Tithan menyoroti finishing anak asuhnya.
Menurutnya para pemain Persis terlalu banyak menyia-nyiakan peluang.
"Yang pasti kita banyak membuang peluang pada babak pertama dan kedua itu yang kami sayangkan."
"Sekali lagi saya minta maaf," ujarnya.
Di sisi lain, pemain Persis, Diego Bardanca mengaku bahwa timnya hanya kurang beruntung.
Pemain nomor 44 itu menilai permainan Persis sejatinya sudah cukup baik.
"Saya pikir tim bermain bagus, saya pikir kita perlu keberuntungan
kita menciptakan banyak peluang terutama pada babak pertama."
"Dan itu lah sepak bola, mungkin kita banyak menciptakan peluang tapi belum bisa mengakhiri laga dengan kemenangan tapi saya bangga dengan semua pemain karena telah memberikan perjuangan terbaiknya," kata Diego Bardanca.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar