Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menunggu Shin Tae-yong Pamer Tembok Kokoh Timnas Indonesia, Dominasi Pemain Liga Eropa

By Lukman Adhi Kurniawan - Rabu, 20 Desember 2023 | 10:16 WIB
Skuat timnas Indonesia (skuad timnas Indonesia) sedang berfoto bersama di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (12/10/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Skuat timnas Indonesia (skuad timnas Indonesia) sedang berfoto bersama di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (12/10/2023).

BOLASPORT.COM - Shin Tae-yong membawa bek-bek terbaiknya untuk menjalani pemusatan latihan (TC) timnas Indonesia.

Bagaimana tidak, dia membawa pemain pilihan yang sudah reguler dipanggil ke skuad Garuda.

Dari 10 nama yang masuk, delapan pemain saat ini berkarir di luar negeri.

Selain itu, Justin Hubner menggenapkan puzzle tembok solid ala Shin Tae-yong dan akan tersedia di Piala Asia 2023 nanti.

Baca Juga: Shin Tae-yong Sebut Dampak Positif Hadirnya Justin Hubner di Timnas Indonesia

Dari sisi bek kiri ada Edo Febriansyah (Persib Bandung), Shayne Pattynama (Viking FK), dan Pratama Arhan (Tokyo Verdy).

Edo saat ini menjadi pilihan utama di skuad Maung Bandung musim ini dan sudah tampil dalam 20 laga.

Dia akan berebut posisi dengan Shayne Pattynama yang jadi andalan di Viking FK, dan Arhan yang jadi pemain kepercayaan Shin Tae-yong.

Tentu, Shayne akan jadi pilihan utama karena permainannya yang cukup matang dan membawa banyak perubahan saat dimainkan.

Baca Juga: Shin Tae-yong Ungkap Kriteria Pemain yang Layak Perkuat Timnas Indonesia di Piala Asia 2023

Posisi paling ketat adalah bek tengah yang saat ini ditempati oleh lima pemain.

Lima nama tersebut adalah Justin Hubner (Wolverhampton), Wahyu Prasetyo (PSIS Semarang), Rizky Ridho (Persija Jakarta), Jordi Amat (JDT), dan Elkan Baggott (Ipswich Town).

Bisa jadi pelatih asal Korea Selatan tersebut akan mencurahkan waktu yang cukup panjang untuk memilih pemain di posisi ini.

Namun, dengan skema tiga bek dua nama yakni Jordi, Elkan, dan Ridho berpeluang besar jadi pilihan utama.

Di tengah sorotan pada Jordi yang sangat kencang, posisi tersebut bisa saja diambil oleh Hubner.

Tiga laga uji coba melawan Libya dan Iran jadi waktu yang tepat untuk meracik pemain yang terbaik.

Apalagi, dua laga terakhir yakni melawan Irak dan Filipina, skuad Garuda gagal mendapatkan hasil terbaik.

Baca Juga: Piala Asia 2023 - Shin Tae-yong Akan Coret 3 Pemain Timnas Indonesia

Posisi bek kanan dari data yang dirilis PSSI hanya ada dua nama yakni Sandy Walsh dan Asnawi Mangkualam.

Shin Tae-yong kali ini sudah mendapatkan pelajaran berharga saat putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia melawan Filipina.

Saat itu dia memasang Sandy sebagai gelandang bertahan dan Asnawi sebagai gelandang sayap.

Hasilnya, dua pemain tersebut terlihat kesulitan mencari posisi.

Pasalnya, Sandy dan Asnawi merupakan bek kanan saat berada di timnya.

Kali ini Shin harus tegas dalam penentuan pemain dan memainkan salah satu pemain ini jadi pilihan yang tepat.

Sandy di bek kanan bisa jadi opsi terbaik saat ini karena lawan yang akan mereka hadapi di Piala Asia 2023 memiliki level yang tinggi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
29
70
2
Arsenal
28
55
3
Nottm Forest
28
51
4
Chelsea
28
49
5
Man City
28
47
6
Newcastle
28
47
7
Brighton
28
46
8
Aston Villa
29
45
9
Bournemouth
28
44
10
Fulham
28
42
Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Klub
D
P
1
Barcelona
26
57
2
Real Madrid
27
57
3
Atlético Madrid
27
56
4
Athletic Club
27
49
5
Villarreal
26
44
6
Real Betis
27
41
7
Mallorca
27
37
8
Rayo Vallecano
27
36
9
Celta Vigo
27
36
10
Sevilla
27
36
Klub
D
P
1
Inter
28
61
2
Napoli
28
60
3
Atalanta
28
58
4
Juventus
28
52
5
Lazio
28
51
6
Bologna
28
50
7
Roma
28
46
8
Fiorentina
28
45
9
Milan
28
44
10
Udinese
28
40
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X