BOLASPORT.COM - Asisten timnas Indonesia sekaligus rekan Shin Tae-yong yakni Nova Arianto memiliki harapan agar persiapan skuad Garuda di Turki berjalan dengan lancar hingga Piala Asia 2023 nanti.
Seperti diketahui, timnas Indonesia dipastikan menjalani persiapan menuju Piala Asia 2023 dengan menggelar pemusatan latihan (TC) di Turki.
Tim asuhan Shin Tae-yong ini telah berangkat ke Turki pada Rabu (20/12/2023), dan bakal berlangsung hingga 6 Januari 2024.
TC ini dipersiapkan untuk menghadapi ajang yang bakal berlangsung di Qatar pada 12 Januari hingga 10 Februari 2024.
Baca Juga: Misi Khusus Shin Tae-yong Jadikan Iran Lawan Uji Coba Timnas Indonesia
Dalam ajang ini, tim Merah Putih dipastikan bergabung dalam Grup D bersama Jepang, Irak, dan Vietnam.
Untuk mempersiapkan ini, tentu saja timnas Indonesia tak hanya menjalani TC.
Namun, Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan juga bakal menjalani dua laga uji coba melawan Libya pada tanggal 2 dan 5 Januari 2024 di Antalya, Turki.
Selain itu, skuad Garuda juga dijadwalkan untuk menjajal kekuatan Iran di Qatar pada 9 Januari 2024.
Sebenarnya persiapan ini digelar dengan harapan Shin Tae-yong bisa membentuk skuad terbaik dan kokoh.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : |
Komentar