BOLASPORT.COM - Turki kembali jadi pilihan Shin Tae-yong untuk menjalani pemusatan latihan (TC).
Sebelumnya, Turki menjadi kamp latihan timnas U-20 Indonesia jelang Piala Asia U-20 2023.
Seolah memiliki magis, Shin kembali merancang taktik dan skuad terbaiknya di Turki.
Cuaca dingin sempat jadi menjadi alasan TC ini dilaksanakan di sana, apalagi dia memiliki standar tinggi untuk aspek fisik pemainnya.
Berbicara tentang Turki, tentu tidak lepas dari sosok Ronaldo Kwateh.
Bersama Shin Tae-yong, Kwateh juga sempat menjalani pendidikan keras skuad Garuda Nusantara saat berada di Turki.
Baca Juga: Kata Ronaldo Kwateh Usai Kembali Berlatih Bersama Bodrumspor Setelah Cedera 6 Bulan
Ronaldo Kwateh sempat digadang-gadang menjadi pemain masa depan timnas Indonesia.
Dua caps di timnas senior jadi sinyal bahwa Shin Tae-yong menaruh harapan besar pada pemain kelahiran Yogyakarta ini.
Kwateh juga saat ini membela klub asal Turki Bodrumspor.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar