Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mantan Pemain Barcelona Kaget, Sepak Bola Jadi Lebih Mudah di Kaki Messi

By Sri Mulyati - Rabu, 27 Desember 2023 | 19:30 WIB
Kemampuan Lionel Messi membuat sepak bola menjadi mudah di kakinya membuat kaget mantan pemain Barcelona, Nelson Semedo.
TWITTER.COM/INTERMIAMICF
Kemampuan Lionel Messi membuat sepak bola menjadi mudah di kakinya membuat kaget mantan pemain Barcelona, Nelson Semedo.

BOLASPORT.COM - Mantan pemain Barcelona, Nelson Semedo, dibuat kaget karena Lionel Messi membuat sepak bola lebih mudah di kakinya.

Kemampuan olah bola Lionel Messi selalu bisa meninggalkan kesan mendalam untuk setiap pemain yang bermain bersamanya.

Kerja sama singkat pun sudah bisa mengundang pujian untuk sang megabintang.

Nelson Semedo terhitung hanya menjalani periode yang pendek bersama Barcelona.

Kiprah sang bek sayap kanan di klub tersebut hanya berdurasi tiga musim.

Dalam kurun waktu tersebut, Nelson Semedo bisa melihat Messi secara lebih dekat.

Pengalaman tersebut tidak akan pernah dilupakan sepanjang hidup sang pemain.

Semedo bahkan masih terkagum-kagum dengan Messi saat membicarakan mantan rekan setimnya tersebut.

Baca Juga: Ten Hag Bantah Man United Menang demi Curi Perhatian Investor Anyar

"Rasanya mudah. Pemain hanya mengoper bola ke Messi dan terus berlari," kata Semedo seperti dilansir BolaSport.com dari Sky Sports.

"Pemain lain bisa berjarak jauh tetapi tendangannya selalu akurat," ucap pemain asal Portugal tersebut.

Semedo bahkan beranggapan Messi seperti menggerakkan bola dengan tangannya.

Bek sayap kanan berusia 30 tahun tersebut cukup kaya pengalaman dan pernah berada di dalam satu tim dengan pemain bintang lain.

Saat membela Timnas Portugal, Semedo berkesempatan untuk bekerja sama dengan Cristiano Ronaldo.

Namun, cara Messi dalam bermain bola tetap paling spesial untuk Semedo.

Oleh karena itu, Messi diyakini pantas mendapatkan hadiah terbaik di dunia sepak bola.

Baca Juga: Rela Terlilit Utang, Barcelona Tolak Rayuan Maut Bayern Muenchen untuk Araujo

Kemenangan sang megabintang di Piala Dunia 2022 turut membahagiakan Semedo.

Trofi Piala Dunia memang menjadi gelar yang paling sulit didapatkan oleh Messi.

Pemain berjulukan La Pulga tersebut meraih kesuksesan di level klub secara mudah sejak awal karier.

Saat masih membela Barcelona, Messi mampu memenangi setiap trofi yang memungkinkan.

Sementara kesuksesannya bersama Timnas Argentina baru hadir menjelang akhir karier.

Gelar Piala Dunia 2022 menyempurnakan pencapaian Messi sebagai pesepak bola.

Sebelumnya, Messi sudah mampu mempersembahkan Copa America 2021 untuk Timnas Argentina

Warisan sang megabintang pun tidak perlu diragukan lagi karena para pemain yang lebih muda selalu mengaguminya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : SkySports.com
REKOMENDASI HARI INI

Liga Voli Korea - Sudah Cetak 100 Poin Lebih, Spiker Jebolan Proliga Resmi Dicoret Klub

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136