BOLASPORT.COM - Dokter alumnus Piala Dunia 2002 bersama Timnas Korea Selatan, Choi Ju-young dipastikan merapat ke Timnas Indonesia.
Choi Ju-young langsung bergabung ke kamp pemusatan latihan di Antalya, Turki sebagai tugas pertamanya di Timnas Indonesia.
Choi Ju-young punya segudang pengalaman yang dapat membantu Timnas Indonesia semakin kuat di Piala Asia 2023.
Choi Ju-young sendiri sebelumnya pernah bekerja untuk Federasi Sepak Bola Korea Selatan (KFA).
Ia pernah bekerja sama dengan Guus Hiddink saat bertugas menjadi Pelatih Timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2002.
Saat itu, ia jadi aktor penting di belakang kesuksesan tim berjuluk Taeguk Warriors lolos hingga babak semifinal Piala Dunia 2002.
Choi Ju-young juga pernah bekerja menjadi dokter Timnas Vietnam di bawah asuhan Park Hang-seo.
Ia merapat ke skuad Timnas Vietnam pada 2019 dan hanya bertahan sampai 2021.
Baca Juga: Prediksi Line-up Pemain Timnas Indonesia Vs Libya di Laga Uji Coba, 3 Pilar Abroad Mungkin Absen
Setelah berhenti dari pekerjaannya di Vietnam, Choi Ju-young bekerja di Korea Sports Medical Centre.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Best Eleven |
Komentar