BOLASPORT.COM - Presiden Federasi Sepak Bola Irak, Adnan Dirjal, bicara tentang peluang negaranya di Piala Asia 2023.
Sebagai informasi, timnas Irak bakal bersaing di Grup D Piala Asia 2023.
Tim asuhan Jesus Casas nantinya harus melawan Jepang, Vietnam dan timnas Indonesia.
Pada kesempatan ini, Adnan Darjal berharap timnas Irak bisa keluar sebagai juara.
Namun pria berusia 63 tahun itu menyadari bahwa target tersebut tak akan mudah digapai.
Pasalnya banyak tim kuat yang turut tampil di Piala Asia 2023.
Seperti contohnya yaitu Jepang, Korea Selatan, Iran, dan Australia.
Menurutnya, keempat negara di atas merupakan calon lawan kuat Irak dalam perebutan gelar juara Piala Asia 2023.
"Harapan dan ambisinya adalah meraih gelar juara Piala Asia."
Baca Juga: Striker Liga 2 Belanda yang Dikabarkan Punya Darah Indonesia Pantau TC Timnas Indonesia
"Namun meski begitu kita harus realistis, karena masih ada tim yang lebih kuat dari Irak."
"Seperti Jepang, Kroea Selatan, Iran, dan Australia."
"Kami juga percaya bahwa sepak bola tidak mengenal hal yang mustahil."
"Sehingga kami akan mendukung timnas Irak untuk memberikan yang terbaik di Piala Asia," kata Adnan Dirjal, dilansir BolaSport.com dari Winwin.
Sementara itu, timnas Indonesia memang bukan tim yang diunggulkan dari Grup D.
Dua negara yang berpeluang paling besar mengamankan tiket lolos adalah Jepang dan Irak.
Namun Shin Tae-yong masih memiliki peluang.
Timnas Indonesia bisa saja lolos ke babak selanjutnya bila mampu mengamankan posisi ketiga terbaik.
Hanya saja hal itu juga tak akan mudah digapai karena timnas Indonesia kerap kali kesulitan ketika bersaing dengan Vietnam.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | winwin.com |
Komentar