BOLASPORT.COM - Lionel Messi terlalu menakutkan hingga pelatih musuh harus mencari nama hinaan untuk memotivasi timnya saat bertanding.
Menghentikan Lionel Messi saat sang megabintang berada di usia keemasan hampir menjadi tugas yang mustahil.
Atletico Madrid yang pernah menjadi rival Lionel Messi merasakan kesulitan setiap harus berhadapan dengan penyerang asal Argentina tersebut.
Kesempatan Atletico Madrid memenangi Liga Spanyol begitu sulit saat Barcelona memiliki kekuatan terbaik.
Messi saja mampu menyusahkan lawan-lawannya dengan tidak pernah mengenal ampun.
Dari 2010 hingga 2012 saja, Messi mampu membobol gawang Atletico Madrid hingga delapan kali.
Diego Simeone selaku pelatih Atletico Madrid tentu merasa kesulitan saat harus menghentikan sang penyerang.
Mantan bek Atletico Madrid, Filipe Luis, mengungkapkan bahwa Diego Simeone sampai berani menempuh cara ekstrem.
Baca Juga: Momen Kocak Juergen Klopp, Nyaris Kehilangan Cincin Kawin saat Rayakan Kemenangan Liverpool
“Sebelum melawan Barcelona, Simeone tidak pernah menyebut nama Messi,” kata Filipe Luis seperti dilansir BolaSport.com dari Daily Mail.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Dailymail.co.uk |
Komentar