Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ibu Sakit, Shayne Pattynama Tinggalkan TC Timnas Indonesia dan Pulang ke Belanda

By Lukman Adhi Kurniawan - Selasa, 2 Januari 2024 | 09:22 WIB
Shayne Pattynama sedang menguasai bola saat berlatih bersama timnas Indonesia di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Senin (9/10/2023) siang.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Shayne Pattynama sedang menguasai bola saat berlatih bersama timnas Indonesia di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Senin (9/10/2023) siang.

BOLASPORT.COM - Bek timnas Indonesia, Shayne Pattynama, pulang ke Belanda untuk sementara waktu.

Shayne sudah jadi salah satu pemain yang sudah bergabung sejak awal dalam pemusatan latihan (TC) timnas Indonesia.

Namun, dia harus meninggalkan Turki dan terbang kembali ke Belanda.

Kesehatan ibundanya jadi alasan mantan pemain Viking FK tersebut meninggalkan TC.

Baca Juga: Persiapan Terakhir Timnas Indonesia Jelang Hadapi Libya

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menjelaskan bahwa Shayne Pattynama sudah terbang ke Belanda.

Dia akan menjenguk ibunya yang saat ini sedang sakit di sana.

Kondisi ini membuat Shayne akhirnya harus pulang dari TC skuad Garuda.

"Jujur, ada masalah di kesehatan ibunya Shayne."

"Jadi akhirnya dia dikembalikan ke Belanda," kata Shin Tae-yong dilansir BolaSport.com dari laman PSSI.

Baca Juga: Tak Ingin Timnas Indonesia Jadi Lumbung Gol, Shin Tae-yong Siapkan Cara Rusak Pertahanan Jepang, Irak, dan Vietnam

Tim pelatih akhirnya memberikan izin kepada pemain berusia 25 tahun tersebut menuju Belanda.

Menurutnya, hal ini dilakukan agar Shayne bisa kembali fokus dan konsentrasinya tidak terbagi selama di TC.

Nantinya, dia akan secepatnya bergabung bersama timnas.

Selain itu, TC masih akan berjalan dan ada tiga laga uji coba yang dipersiapkan untuk skuad Garuda.

Termasuk dua pertandingan melawan Libya dan ditutup satu laga melawan Iran.

"Saya mengizinkan Shayne kembali ke Belanda dulu."

"Supaya psikologisnya lebih stabil," tegasnya.

Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Libya - Justin Hubner Bermain?

Pelatih asal Korea Selatan ini menambahkan bahwa ibu Shayne saat ini dalam kondisi baik.

Shayne juga akan segera kembali ke Turki untuk melanjutkan TC bersama skuad Garuda.

Namun, dia diprediksi akan absen saat melawan Libya pada uji coba perdana nanti.

Apalagi, butuh waktu hingga empat jam untuk terbang dari Belanda ke Turki dan hal ini membuat Shayne harus istirahat sementara waktu.

"Shayne sudah mengabarkan bahwa ibunya tidak apa-apa."

"Jadi dia akan kembali secepatnya," pungkasnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : PSSI
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Inggris - Man United Ditahan Ipswich Town, Debut Ruben Amorim Gagal Berbuah Manis

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X