Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kemana Asnawi? Shin Tae-yong Beri Penjelasan Mainkan Witan Sulaeman sebagai Bek Kanan Saat Lawan Libya

By Bagas Reza Murti - Rabu, 3 Januari 2024 | 15:50 WIB
Pemain timnas U-22 Indonesia, Witan Sulaeman, saat ditemui di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Jumat (21/4/2023) sore.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain timnas U-22 Indonesia, Witan Sulaeman, saat ditemui di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Jumat (21/4/2023) sore.

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong buka suara terkait keputusannya memainkan Witan Sulaeman sebagai bek kanan.

Witan Sulaeman memgemban tugas tak biasa saat timnas Indonesia dihajar 0-4 oleh Libya, Selasa (2/1/2024).

Pemain Bhayangkara FC yang dipinjam dari Persija Jakarta itu bermain sebagai wingback kanan di babak kedua.

Shin Tae-yong punya penjelasan di balik keputusan itu.

Witan menggantikan Yakob Sayuri di posisi bek kanan yang bermain pada 45 menit babak kedua.

Baca Juga: Media Amerika Serikat Prediksi Maarten Paes Sudah Bisa Bela Timnas Indonesia pada Maret 2024

Saddil Ramdani saat membela timnas Indonesia vs Libya di Turki, Selasa (2/1/2024).
PSSI
Saddil Ramdani saat membela timnas Indonesia vs Libya di Turki, Selasa (2/1/2024).

Di bench pemain sebenarnya ada dua pemain berposisi bek kanan murni yakni Sandy Walsh dan Asnawi Mangkualam.

Sandy Walsh kemungkinan tidak dimainkan karena baru tiba di Turki pada Senin (1/1/2024).

Sementara keputusan Shin Tae-yong tak memainkan Asnawi masih jadi misteri, apalagi sang pemain sudah bergabung sejak awal TC.

"Karena situasinya memang harus memainkan semua pemain, jadi Witan dimainkan di Fullback kanan," kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers yang dihadiri BolaSport.com pada Rabu (3/1/2024).

Shin Tae-yong beralasan Witan sudah bermain sebagai wingback kiri di Persija Jakarta.

Witan pun juga tak masalah bila dimainkan di posisi tersebut.

"Witan juga sempat main di fullback kiri saat di klub dengan formasi tiga bek," kata Shin Tae-yong.

Baca Juga: Messi Versi Jepang Cedera Lagi, Bisa Lawan Indonesia di Piala Asia 2023?

Liga Korea Selesai, Asnawi Mangkualam Berlatih Mandiri dengan Sang Ayah, Siapkan Fisik untuk Piala Asia 2023.
INSTAGRAM.COM/PACHESMINSTORE
Liga Korea Selesai, Asnawi Mangkualam Berlatih Mandiri dengan Sang Ayah, Siapkan Fisik untuk Piala Asia 2023.

"Dan saya bertanya juga kepada Witan dan dia tidak masalah main di Fullback kanan."

"Jadi tidak perlu khawatir Witan main terus di fullback kanan," tambahnya.

Selain Asnawi dan Sandy Walsh, Shin Tae-yong juga belum memainkan Elkan Baggott, Shayne Pattynama, Ernando Ari dan Muhammad Riyandi.

Elkan dikabarkan baru sampai pada Selasa (2/1/2024) malam waktu setempat.

Shayne masih menjenguk ibunya yang sakit di Belanda, sedangkan 2 kiper kemungkinan diberi menit bermain penuh di masing-masing laga ujicoba.

Timnas Indonesia akan kembali berhadapan dengan Libya pada Jumat (5/1/2024) dan melawan Iran pada (9/1/2024).

"Untuk formasi akan berbeda sama pertandingan sebelumnya dan tim inti akan ganti," kata Shin Tae-yong.

Baca Juga: Jacksen F Tiago Susul Hugo Samir ke Borneo FC, Gantikan Peran Ayah Arkhan Kaka

Shin Tae-yong saat memimpin latihan timnas Indonesia.
PSSI
Shin Tae-yong saat memimpin latihan timnas Indonesia.

Terlepas dari hasil buruk kalah telak 0-4, Shin Tae-yong mengaku tak terlalu memberi arti pada laga pertama lawan Libya.

Ia hanya menganggap laga lawan Libya sebagai ajang untuk mengecek kondisi pemain.

"Memang para pemain begitu datang ke Turki (tidak bersamaan) sampai satu hari sebelum pertandingan kemarin kita memang fokus latihan fisik," kata Shin Tae-yong.

"Jadi memang saya tidak berikan arti apa-apa (terkait hasil) pertandingan kemarin."

"Hanya mau mengecek saja kondisi para pemain seperti apa tanpa melihat skor pertandingan kemarin."

"Para fans sepak bola kecewa karena kita kalah dengan Libya dengan skor 4-0, mulai dari hari ini kita akan fokus pertandingan di tanggal 5 (lawan Libya) dan 9 (lawan Iran)."

"Dan segala sesuatunya karena kita fokus ke pertandingan Piala Asia tanggal 15 (lawan Irak), jadi para fans tidak perlu khawatir kekalahan kemarin," tambahnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Champions - Lawan Tinggal 10 Orang, AC Milan Menang dengan Skor Ketat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136