Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

BURSA TRANSFER - Remajakan Sayap, AC Milan Siap Angkut Bek Serba Bisa, Anak Eks Rekan Pioli

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Rabu, 3 Januari 2024 | 22:45 WIB
Bek muda Hellas Verona, Filippo Terracciano, menjadi incaran AC Milan pada bursa transfer musim dingin 2024.
TWITTER.COM/KHALEDALNOUSS1
Bek muda Hellas Verona, Filippo Terracciano, menjadi incaran AC Milan pada bursa transfer musim dingin 2024.

BOLASPORT.COM - Guna meremajakan area sayap, AC Milan dikabarkan siap mengangkut bek muda serba bisa yang konon merupakan anak eks rekan Stefano Pioli.

Bursa transfer musim dingin 2024 telah resmi dibuka.

Momen tersebut menjadi kesempatan bagi klub-klub di Eropa untuk menambah kekuatan.

Salah satunya datang dari raksasa Liga Italia, AC Milan.

AC Milan tengah disibukkan dalam penguatan skuad menyusul ambruknya sejumlah pemain khususnya di lini pertahanan.

Lima bek sentral mereka diketahui tumbang akibat dibekap cedera.

Langkah pertama mereka di bursa transfer musim dingin 2024 adalah memulangkan Matteo Gabbia.

Baca Juga: Sadar Barcelona Tak Punya Uang, Xavi Hernandez Akui Tak Sanggup Rekrut Haaland dan Mbappe

Matteo Gabbia dipanggil kembali setelah sempat dipinjamkan ke Villarreal pada awal musim 2023-2024.

Praktis Gabbia menjadi bek kedua yang bugar di dalam skuad Stefano Pioli setelah Simon Kjaer.

Selain itu, penguatan di sektor bek sayap juga menjadi hal yang dilakukan oleh AC Milan.

Untuk pos bek kiri, Theo Hernandez seorang yang sampai saat ini kerap dipasang sebagai andalan.

Sementara itu, Alessandro Florenzi dan Davide Calabria bergantian mengisi pos sayap kanan pertahanan.

Ketiga bek sayap tersebut juga terlalu riskan jika tenaganya selalu dimaksimalkan mengingat jadwal pertandingan yang padat.

Oleh karena itu, penambahan figur di sisi bek sayap menjadi salah satu prioritas I Rossoneri kali ini.

Baca Juga: Ditinggal Mo Salah, Liverpool Disarankan Jadikan Dominik Szoboszlai sebagai Winger Kanan Darurat

Dinukil BolaSport.com dari La Gazzetta dello Sport, AC Milan tertarik mendatangkan bek milik Hellas Verona, Filippo Terracciano.

I Rossoneri berhasrat kepada Filippo Terracciano lantaran sang pemain tergolong serba bisa dan masih berusia muda.

Kendati namanya masih asing di telinga, Terracciano sejatinya adalah salah satu bek muda yang mulai meroket namanya bersama Hellas Verona.

Di musim 2023-2024, pemain berusia 20 tahun tersebut telah tampil dalam 18 pertandingan di Liga Italia.

Uniknya, dari kesempatan itu Terracciano dipasang dalam 6 posisi berbeda oleh Marco Baroni.

Lebih banyak beroperasi sebagai gelandang kanan, Terracciano mampu bermain sama baiknya sebagai bek kiri dan kanan.

Hal itulah yang membuat AC Milan kepincut untuk memboyongnya ke San Siro.

Bek serba bisa milik Hellas Verona, Filippo Terracciano.
TWITTER.COM/MILANMATTERS
Bek serba bisa milik Hellas Verona, Filippo Terracciano.

Baca Juga: Beri Teguran, Ancelotti Minta Media Jangan Berani Bahas Transfer Mbappe

Namun, mereka menghadapi persaingan dengan Fiorentina dan Juventus yang disebut-sebut turut meminatinya.

Hanya saja kubu juara 19 kali Liga Italia tersebut menjadi yang terdepan untuk mengamankan tanda tangan Terracciano.

Berbagai laporan dari Italia menyebutkan bahwa agen sang pemain, Andrea D'Amico, telah bertemu dengan direktur AC Milan dan pembahasan transfer telah memasuki tahap lanjut.

Oleh Verona, Filippo Terracciano dibanderol di kisaran harga antara 4 dan 5 juta euro.

Jika transfer tersebut tercapai dan Terracciano jadi pindah ke Milan, maka itu akan membawa kisah tersendiri.

Pasalnya, ayah Terracciano bernama Antonio dan ia mantan pesepakbola profesional Italia.

Ia memenangkan gelar Liga Italia bersama Hellas Verona pada 1985 dan sempat bermain bersama Stefano Pioli di Stadio Bentegodi dua tahun kemudian hingga 1989.

Baca Juga: Messi Versi Jepang Cedera Lagi, Bisa Lawan Indonesia di Piala Asia 2023?

Mereka bersatu kembali di Fiorenzuola di Serie C1 pada musim 1997-1998.

Maka dari itu jika AC Milan dan mencapai kesepakatan, maka Pioli akan melatih putra salah satu mantan rekan satu timnya di Verona.

Terracciano sendiri masih terikat kontrak dengan Verona hingga Juni 2026.

Namun, kesempatan bermain dengan salah satu tim elite Italia jelas bakal sayang untuk dilewatkan di usianya yang masih begitu muda.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : La Gazzetta dello Sport, Football-italia.net
REKOMENDASI HARI INI

Mills Jadi Apparel Resmi Klub Striker Timnas Indonesia Ragnar Oratmangoen Asal Belgia F.C.V. Dender

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X