Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Berani Ganggu Titisan Messi, Gelandang Senior Real Madrid Diserbu Netizen Turki

By Ade Jayadireja - Selasa, 9 Januari 2024 | 05:30 WIB
Arda Guler akhirnya menjalani debut bersama Real Madrid dalam laga babak 32 besar Copa del Rey 2023-2024.
TWITTER.COM/DIARIODIEZHN
Arda Guler akhirnya menjalani debut bersama Real Madrid dalam laga babak 32 besar Copa del Rey 2023-2024.

BOLASPORT.COM - Akun media sosial milik gelandang senior Real Madrid, Dani Ceballos, digeruduk netizen gara-gara berkonflik dengan Arda Guler.

Babak 32 besar Copa del Rey 2023-2024 menjadi momen debut Arda Guler untuk Real Madrid.

Melawan Arandina di Estadio El Montecillo, Sabtu (6/1/2024), pemain berjulukan Lionel Messi dari Turki itu tampil sebagai starter.

Guler langsung menghadapi drama pada penampilan perdananya.

Saat laga berjalan 17 menit, Guler terlibat adu argumen dengan Ceballos.

Perselisihan mereka terjadi gara-gara berebut jadi eksekutor tendangan bebas.

Dalam tayangan, Ceballos terlihat ingin mengambil bola dari tangan Guler yang hendak mengambil freekick.

Peristiwa tersebut lantas memicu emosi warganet Turki.

Para netizen ramai-ramai menyerang Instagram Ceballos.

Menurut laporan Marca, ada puluhan komentar negatif di akun gelandang asal Spanyol itu.

Bagaimanapun juga, perselisihan dua pemain Madrid berujung hasil positif.

Guler menjadi algojo tendangan bebas dan nyaris berujung gol.

Tembakan sang wonderkid berhasil melewati pagar betis, tetapi tak membuahkan skor karena bola menghantam mistar.

Real Madrid baru bisa membuka keunggulan ketika pertandingan berjalan 54 menit melalui penalti Joselu.

Hanya berselang satu menit kemudian, Brahim Diaz menggandakan keunggulan tim tamu.

Gol dari Rodrygo pada masa injury time membuat El Real semakin merentangkan jarak angka.

Arandina membalas setelah Nacho mencetak gol bunuh diri, namun tak mengubah keadaan.

Jadilah Real Madrid memenangi pertarungan dengan skor 3-1.

Kembali bahas soal Guler, debutnya sempat tertunda akibat cedera lutut.

Dia baru bisa beraksi enam bulan usai resmi diumumkan sebagai rekrutan anyar Madrid.

Adapun ongkos transfer Guler dari Fenerbahce ke Madrid mencapai 20 juta euro (Rp 340,4 miliar).

Penantian panjang Guler berbuah manis karena aksi perdananya dipuji Carlo Ancelotti selaku pelatih Madrid.

"Dia menunjukkan level permainannya," kata juru taktik asal Italia itu.

"Dia memiliki kualitas dan juga banyak kepribadian."

"Itu begitu penting bagi dirinya," tutur Ancelotti.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Marca.com
REKOMENDASI HARI INI

Skenario Persib Lolos 16 Besar ACL 2 2024-2025 - Maung Bandung Butuh Bantuan Asnawi dkk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136