BOLASPORT.COM - Hasil drawing Piala FA mempertemukan Man United dengan klub antah-berantah, sedangkan duel Tottenham vs Man City akan menjadi laga paling gereget.
Man United memastikan diri lolos ke putaran keempat atau babak 32 besar Piala FA 2023-2024.
Setan Merah menyingkirkan tuan rumah Wigan Athletic di DW Stadium, Senin (8/1/2024) waktu setempat.
Pasukan Erik ten Hag mengalahkan wakil Divisi 3 Liga Inggris dengan skor 2-0.
Gol-gol United berasal dari kaki para pemain Portugal.
Diogo Dalot membuka skor pada babak pertama dengan tembakan dari luar kotak penalti.
That's some finish, @DalotDiogo ????????@ManUtd #EmiratesFACup pic.twitter.com/BI8J07iRMJ
— Emirates FA Cup (@EmiratesFACup) January 8, 2024
Kapten Bruno Fernandes menyegel kemenangan pascajeda.
Sang playmaker menjebol gawang musuh lewat tembakan penalti ke sisi berlawanan dengan arah gerak kiper.
Sebelum dipastikan melewati ronde ketiga secara mulus, Man United sudah mengetahui calon lawan mereka di fase selanjutnya.
Drawing untuk putaran keempat Piala FA dilakukan sebelum kick-off pertandingan kontra Wigan.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Thefa.com |
Komentar