BOLASPORT.COM - PSSI kini masih menunggu Swansea City supaya bersedia melepas Nathan Tjoe-A-On untuk diambil sumpah kewarganegaraan.
Hal tersebut diungkapkan oleh Anggota Komite Eksekutif PSSI, Arya Sinulingga.
Diakui Arya Sinulingga, belum ada jadwal yang pasti soal kapan Nathan Tjoe-A-On bisa menjalani pengambilan sumpah.
"Kalau soal itu, masing-masing klub punya kebijakan sendiri," kata Arya Sinulingga saat ditemui di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat.
Sejatinya, undangan agenda sumpah Warga Negara Indonesia (WNI) dari Nathan terbit bersamaan dengan Jay Idzes.
Jay Idzes diambil sumpah menjadi WNI di Kantor Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta, Cawang, Kamis (28/12/2023).
Dikatakan Arya, PSSI sebenarnya ingin proses naturalisasi Nathan secepatnya bisa rampung.
Namun, staf khusus BUMN tersebut sadar bahwa di setiap rencana pasti ada saja rintangannya.
Baca Juga: Amir Ghalenoei Jadi Pelatih ke-154 yang Dihadapi Shin Tae-yong
"Kalau hari ini Nathan dikasih izin oleh klub, langsung bisa diambil sumpah," tutur Arya.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar