Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Valentino Rossi Gelar 100 Km of Champions, Ajak Lagi Bocah Ajaib Pedro Acosta yang Sedang Was-Was dengan Marc Marquez

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Selasa, 9 Januari 2024 | 11:00 WIB
Aksi para pembalap pada ajang 100km dei Campioni 2022 di Motor Ranch, di Tavullia, Italia
TWITTER.COM/VR46 RIDERS ACADEMY
Aksi para pembalap pada ajang 100km dei Campioni 2022 di Motor Ranch, di Tavullia, Italia

BOLASPORT.COM - Valentino Rossi kembali menggelar balapan 100 Km of Champions yang telah menjadi agenda rutin dalam jeda musim kompetisi. Sejumlah pembalap MotoGP pun diundang.

Kompetisi yang dilombakan secara berpasangan akan berlangsung di Ranch kepunyaan Valentino Rossi di Tavullia, Italia, pada 12-13 Januari 2024.

Ini menjadi edisi kesembilan dari 100 Km of Champions, ajang persahabatan di mana The Doctor mengundang pembalap dari MotoGP dan kejuaraan lainnya.

Perhelatan 100 Km of Champions kali ini sedikit terlambat karena biasanya diselenggarakan pada bulan Desember.

Mengutip Mowmag, kemungkinan penundaan lebih lanjut bahkan sempat muncul karena pada tanggal yang sama Ducati berencana menggelar latihan bersama di Portimao, Portugal.

Seperti diketahui, tiga pembalap VR46 Riders Academy akan mengendarai motor Ducati pada MotoGP 2024.

Mereka adalah Marco Bezzecchi yang memperkuat tim VR46, Franco Morbidelli dari Pramac, dan sang Juara Dunia yaitu Francesco Bagnaia yang tampil bagi tim pabrikan Ducati.

Akan tetapi, tanggal pelaksanaan telah diumumkan dan tidak ada perubahan.

Pembalap anyar VR46 yaitu Fabio Di Giannantonio, yang tentunya akan mengendarai motor Ducati Desmosedici juga masuk dalam daftar peserta.

Baca Juga: Yakin Marc Marquez Ikut Buru Gelar MotoGP, Bos Gresini Sebut 2 Murid Valentino Rossi Jadi Rival Sulit

Nama peserta lain yang mencuri perhatian adalah Pedro Acosta yang akan menjalani debut di MotoGP pada musim depan.

Acosta menjadi pembicaraan karena sensasi yang ditunjukkannya dengan menjuarai Moto3 dan Moto2 hanya dalam tiga musim pertamanya sejak debut pada 2021.

Bocah Ajaib MotoGP itu sebenarnya juga pernah dihubung-hubungkan dengan tim VR46 di kelas Moto2 walau akhirnya bertahan di ekosistem KTM.

Bagi Acosta, ini bukan penampilan pertamanya di 100 Km of Champions.

Tahun lalu pembalap asal Mazaron, Spanyol, itu juga diundang. Tentunya, kali ini penampilannya berbeda karena Acosta benar-benar datang sebagai seorang Champion alias Juara Dunia Moto2.

Walau sudah menunjukkan aura percaya diri jelang musim debutnya di kelas para raja, Acosta akan mendapatkan pengalaman berlomba bersama para juara lainnya di 100 Km of Champions.

Memang, tidak akan ada penampilan dari sosok yang diwaspadai Acosta di MotoGP yaitu Marc Marquez di 100 Km of Champions.

Marquez menghadirkan ancaman setelah kecepatan yang ditunjukkannya dengan motor Ducati dalam tes pasca-musim pada akhir November lalu.

Ya, musim depan Si Alien akan menyatu dengan motor paling dominan di MotoGP setelah berani mengakhiri kebersamaan panjang bersama Honda karena krisis yang tak berkesudahan.

Pembalap GASGAS Tech3, Pedro Acosta, saat tampil dalam tes pasca-musim di Sirkuit Ricardo Tormo,, Cheste, Spanyol, 28 November 2023.
GOLD & GOOSE/RED BULL CONTENT POOL
Pembalap GASGAS Tech3, Pedro Acosta, saat tampil dalam tes pasca-musim di Sirkuit Ricardo Tormo,, Cheste, Spanyol, 28 November 2023.

"Ketika melihat Marc melepas helm dan tersenyum, saya bilang, 'Kita punya masalah, kawan'," ujar Acosta soal tes pasca-musim, dilansir dari Motorcycle News.

"Kita lihat saja nanti, saya tidak ingin membandingkan diri saya dengan siapapun," ucap rider berusia 19 tahun itu, merujuk dirinya yang sering dibandingkan dengan Marquez.

Marquez sebenarnya pernah diundang Rossi untuk berlomba di Ranch ketika kedua pembalap juara ini masih berteman.

Namun, memburuknya relasi Rossi dengan Marquez akibat perseteruan panas pada musim 2015 membuat sosok yang disebut terakhir tak pernah menginjakkan kaki lagi di Ranch.

DAFTAR PESERTA 100 KM DEI CAMPIONI
1. Valentino Rossi 21. Ivan Ortola
2. Luca Marini 22. Michael Ruben Rinaldi
3. Franco Morbidelli 23. Mattia Passini
4. Augusto Fernandez 24. Jose Antonio Rueda
5. Marco Bezzecchi 25. Manuel Gonzalez
6. Celestino Vietti 26. Tatsuki Suzuki
7. Pedro Acosta 27. Fabio Di Giannantonio
8. Filippo Farioli 28. Filippo Fuligni
9. Diogo Moreira 29. Luca Ottaviani
10. Matteo Bertelle 30. Danilo Petrucci
11. Xavier Artigas 31. Remy Gardner
12. Andrea Migno 32. Tom Neave
13. Matteo Gabarrini 33. Tim Neave
14. Sammy Halbert 34. Ferran Cardus
15. Tito Rabat 35. Lorenzo Gabellini
16. Elia Bartolini 36. Marco Belli
17. Mattia Casadei 37. Dennis Foggia
18. Nicola Carraro 38. Andrea Verona
19. Alessandro Zaccone 39. Thomas Chareyre
20. Alberto Surra 40. Andrea Matovani

Baca Juga: Terlalu Cepat Dewasa seperti Marc Marquez, Pedro Acosta ke MotoGP Bukan untuk Cari Teman tapi Minta Dihormati

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : mcnews.com, Mowmag.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga 1 - Gol Tunggal Ciro Alves Bawa Persib Kalahkan Borneo FC

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X