BOLASPORT.COM - KONI (Komite Olahraga Nasional Indonesia) Pusat menggandeng produsen lokal demi tingkatkan lampu stadion yang salah satunya standar FIFA.
Hal tersebut ditandai lewat kerja sama KONI Pusat dengan perusahaan dalam negeri bernama PT Hega Tuju Raya yang merupakan produsen lampu stadion atau venue olahraga lainnya.
KONI Pusat menandatangani nota kesepahaman dengan PT Hega Tuju Raya di Kantor KONI Pusat, Senayan, Jakarta, Rabu (10/1/2024).
Kolaborasi KONI Pusat dengan PT Hega Tuju Raya dilakukan demi meningkatkan sarana olahraga dari sisi lampu penerangan.
Ketua KONI Pusat, Marciano Norman, menyambut baik kerja sama pihaknya dengan PT Hega Ruju Jaya.
Marciano menjelaskan nantinya PT Hega Tuju Raya akan membantu meningkatkan kualitas penerangan baik itu di stadion-stadion atau sarana olahraga yang ada di Indonesia.
Termasuk salah satunya juga tidak menutup kemungkinan untuk menunjang kebutuhan pada venue-venue di Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumatera Utara 2024.
"Alhamdulillah pada siang hari ini, Komite Olahraga Nasional Indonesia Pusat menandatangani nota kesepahaman dengan PT Hega Tuju Raya," kata Marciano Norman kepada awak media termasuk BolaSport.com, 10 Januari 2024.
"Di mana mitra kami ini (PT Hega Tuju Raya) adalah ahli didalam produksi lampu-lampu yang terkait dengan sarana prasarana olahraga. Seperti stadion-stadion dan kemudian sport hall. Dan juga di tempat-tempat olahraga lainnya."
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar