Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Baru Hitungan Jam Pulang ke Dortmund, Jadon Sancho Langsung Bikin Emosi

By Ade Jayadireja - Jumat, 12 Januari 2024 | 18:00 WIB
Winger Man United, Jadon Sancho, akhirnya resmi pulang ke Borussia Dortmund dengan status sebagai pemain pinjaman hingga Juni 2024.
TWITTER.COM/REDCENTRALL
Winger Man United, Jadon Sancho, akhirnya resmi pulang ke Borussia Dortmund dengan status sebagai pemain pinjaman hingga Juni 2024.

 

BOLASPORT.COM - Jadon Sancho menuai kecaman dari fan Manchester United setelah resmi pulang ke Borussia Dortmund.

Drama berkepanjangan Jadon Sancho di Manchester United berakhir, setidaknya untuk sementara waktu.

Pemain sayap kebangsaan Inggris itu dilepas Man United ke Borussia Dortmund sebagai pemain pinjaman hingga akhir musim 2023-2024.

Sancho akan kembali mengenakan seragam kuning Die Borussen yang pernah melekat pada tubuhnya selama rentang waktu 2017-2021.

Dortmund mengumumkan comeback Sancho pada Kamis (11/1/2024).

"BVB merekrut Jadon Sancho sebagai pinjaman sampai akhir musim. Pemain asal Inggris, yang saat ini memperkuat Man United, meneken kontrak peminjaman hingga 30 Juni 2024," demikian bunyi konfirmasi Dortmund lewat Twitter (X).

Hanya beberapa jam setelah Dortmund merilis pernyataan soal Sancho, suporter United berkoar.

Mereka geram usai melihat sang winger mencium logo Die Borussen dalam video di media sosial.

Gesture Sancho dianggap tak pantas karena Sancho masih berstatus milik Setan Merah.

Jadon Sancho mencium emblem Borussia Dortmund.
Twitter BVB
Jadon Sancho mencium emblem Borussia Dortmund.

"Dalam masa pinjaman dan mencium emblem pada hari pertama. Jelas sebuah pelanggaran," tulis seorang penggemar Man United.

"Dia selalu menjadi pemain Dortmund."

"Dia pasti membenci United," kata warganet lain.

Namun, tidak semua orang menganggap tindakan Sancho sebagai sebuah kontroversi.

"Ini klub lama dia, saya pikir itu bukan masalah besar," ucap netizen yang membela Sancho.

Ya, Sancho memang punya kenangan manis bersama Dortmund.

Selama kurun waktu empat tahun, dia memainkan total 137 pertandingan dengan memproduksi 50 gol dan 64 assist buat raksasa Jerman.

Sancho juga berkontribusi menghadirkan masing-masing satu gelar DFB-Pokal dan Piala SUper Liga Jerman.

Setelah merapat ke Manchester United, sinar Sancho mendadak padam.

Jebolan akademi Manchester City itu hanya membuat 12 gol plus enam assist dari 82 pertandinagn dalam dua setengah tahun.

Nasib Sancho semakin ngenes usai terlibat perseteruan dengan pelatih The Red Devils, Erik ten Hag.

Konflik internal membuat Sancho dibekukan dari aktivitas tim utama United.

Alhasil, si pemain sayap absen membela United selama empat bulan terakhir.

Hingga akhirnya Dortmund pun datang untuk mencoba menyelamatkan karier Sancho.

Apakah sosok kelahiran Camberwell itu bisa kembai bersinar bersama klub lamanya? Menarik buat dinantikan.


Editor : Ade Jayadireja
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Champions Asia - Ronaldo Cetak Gol Nomor 908, Al Nassr Balas Membantai Timnya Hernan Crespo

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X