Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bayern Muenchen Lepas Franz Beckenbauer dengan Harry Kane Bikin Rekor

By Dwi Widijatmiko - Sabtu, 13 Januari 2024 | 05:40 WIB
Bayern Muenchen melepas berpulangnya legenda klub Franz Beckenbauer sebelum laga melawan Hoffenheim di Liga Jerman, Jumat (12/1/2024) di Allianz Arena.
TOBIAS SCHWARZ/AFP
Bayern Muenchen melepas berpulangnya legenda klub Franz Beckenbauer sebelum laga melawan Hoffenheim di Liga Jerman, Jumat (12/1/2024) di Allianz Arena.

BOLASPORT.COM - Bayern Muenchen melepas kepergian Franz Beckenbauer dengan cara terbaik di mana striker Harry Kane membukukan rekor.

Pada 7 Januari lalu, berita duka menimpa Bayern Muenchen dan sepak bola Jerman.

Legenda Franz Beckenbauer meninggal dunia dalam usia 78 tahun.

Dalam kariernya bersama klub, Beckenbauer paling lama membela Bayern Muenchen.

Dia memperkuat Die Roten pada selang 1964-1977.

Legenda berjulukan Der Kaiser itu mengoleksi 584 penampilan di semua kompetisi dengan mencetk 75 gol.

Bayern Muenchen pun melepas kepergian sang legenda dalam pertandingan pertama yang berlangsung segera setelah Beckenbauer meninggal dunia.

Laga tersebut adalah pertandingan pertama Bundesliga setelah libur sejak akhir Desember lalu.

Di pekan ke-17, Jumat (12/1/2023), Bayern Muenchen menjamu Hoffenheim di Allianz Arena.

Tim asuhan Thomas Tuchel melepas kepergian Beckenbauer dengan cara terbaik.

Mereka menang 3-0 atas Hoffenheim.

Kemenangan itu membawa Bayern Muenchen mendekati Bayer Leverkusen di puncak klasemen Liga Jerman.

Bayern kini memiliki 41 poin dari 16 laga sementara Leverkusen mengoleksi 42 poin dari jumlah pertandingan yang sama.

Gol-gol Bayern Muenchen saat melawan Hoffenheim dicetak oleh Jamal Musiala di menit ke-18 dan 70 serta Harry Kane pada menit ke-90.

Gol yang dicetak pada menit terakhir waktu normal membuat Kane mengukir rekor.

Dia menyamai catatan Robert Lewandowski yang mencetak paling banyak gol sepanjang sejarah di paruh pertama sebuah kompetisi Bundesliga.

Pada musim 2020-2021, Lewandowski juga mencetak 22 gol dalam 17 pertandingan pertama.

Di musim itu Lewandowski memecahkan rekor mencetak gol paling banyak dalam semusim.

Pada akhir kompetisi 2020-2021, striker asal Polandia itu membukukan 41 gol.

Jumlah itu mengalahkan rekor Gerd Mueller pada 1971-1972 yang mencetak 40 gol.

Harry Kane tentunya berpeluang untuk memecahkan rekor Lewandowski itu jika ketajamannya tidak menurun di paruh kedua kompetisi nanti.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Tijjani Reijnders Sudah Dipantau Sejak 2018, si Anak Maluku Gak Kaleng-Kaleng Malah Bikin Puas Manajemen AC Milan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X