Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Asia 2023 - Shin Tae-yong Janjikan Timnas Indonesia Tampil Lebih Baik Saat Kembali Jumpa Irak

By Sasongko Dwi Saputro - Senin, 15 Januari 2024 | 06:15 WIB
Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong saat memberi keterangan kepada media di Piala Asia 2023.
PSSI
Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong saat memberi keterangan kepada media di Piala Asia 2023.

BOLASPORT.COM - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menjanjikan skuadnya bakal tampil lebih baik saat kembali berjumpa Irak.

Timnas Indonesia bakal berjumpa Irak pada Senin (15/1/2024) malam WIB di Stadion Ahmad bin Ali, Al Rayyan, Qatar.

Ini jadi comeback perdana Skuad Garuda setelah absen selama 16 tahun pada ajang Piala Asia.

Terakhir kali Timnas Indonesia main di Piala Asia terjadi pada edisi 2007.

Saat itu, Timnas Indonesia tampil sebagai tuan rumah bersama Thailand, Vietnam, dan Malaysia.

Laga perdana Piala Asia 2023 nanti bakal menjadi ulangan di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Saat itu, Irak bertemu Timnas Indonesia pada 16 November 2023 di Basra International Stadium, Basra.

Irak yang tampil di hadapan suporter sendiri sukses menang telak 5-1 atas Timnas Indonesia.

Baca Juga: Bertekad Buat Kejutan, Shin Tae-yong: Tak Ada Jaminan Timnas Indnesia 100 Persen Kalah dari Irak

Kekalahan tersebut jelas menghantui ingatan publik tanah air.

Shin Tae-yong pun angkat bicara soal pertemuan kembali lawan Irak.

Pelatih asal Korea Selatan tersebut membeberkan bahwa persiapan Skuad Garuda pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 kurang mulus.

Hal tersebut yang membuat Timnas Indonesia kalah telak di markas Irak.

"Sebelumnya kami bermain melawan Irak yang merupakan tuan rumah (di Kualifikasi Piala Dunia), kondisi kami sangat buruk," ujar Shin Tae-yong pada konferensi pers jelang laga Timnas Indonesia vs Irak pada Minggu (14/1/2024).

"Anda tahu bahwa di negara kami, Indonesia baru saja digelar Piala Dunia U-17."

"Sehingga semua jadwal untuk persiapan tidak berpihak kepada kami."

"Kami harus melalui perjalanan panjang dan kami tidak punya cukup waktu untuk persiapan melawan Irak."

Baca Juga: Asnawi Mangkualam Siap Pimpin Comeback Timnas Indonesia di Piala Asia Setelah 16 Tahun Absen

"Tetapi kami tetap menerima kekalahan besar dari Irak."

"Kami memang masih belum mendapatkan cukup waktu untuk mempersiapkan diri," lanjutnya.

Shin Tae-yong enggan memprediksi hasil laga lawan Irak.

Meski begitu, pelatih asal Korea Selatan tersebut menjanjikan satu hal untuk publik tanah air saat bersua kembali lawan Irak.

Timnas Indonesia bakal tampil lebih baik daripada saat kalah 1-5 di markas Irak pada ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

"Tetapi kali ini kami bakal menunjukkan penampilan yang berbeda," ujar Shin Tae-yong.

Jadi, sekali lagi saya tidak bisa mengungkapkan prediksi untuk hasil akhir pertandingan melawna Irak ini."

"Akan tetapi, anda bisa menantikan penampilan yang lebih baik jika dibandingkan dengan pertemuan terakhir melawan Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026," tutupnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Piala Presiden 2024 Ajang Talenta Tanah Air Bersinar, Siap Ditempa di Kompetisi demi Tujuan Akhir Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136