Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kesalnya Shin Tae-yong Timnas Indonesia Dirugikan VAR Wasit, Sebut Piala Asia 2023 Bisa Turun Level

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 16 Januari 2024 | 06:30 WIB
Gol kontroversi Irak ke gawang timnas Indonesia
Istimewa
Gol kontroversi Irak ke gawang timnas Indonesia

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, kesal dengan keputusan wasit Igiz Tantashev yang mengesahkan gol kedua dari Irak.

Padahal menurut Shin Tae-yong, gol kedua Irak itu offside.

Seperti diketahui, Irak berhasil mencetak gol terlebih dahulu lewat Mohanad Ali pada menit ke-16.

Marselino Ferdinan sukses menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat golnya pada menit ke-36.

Irak pun kembali mencetak gol keduanya ke gawang timnas Indonesia di penghujung babak pertama.

Gol yang dicetak oleh Osama Rashid berbau kontroversi.

Gol itu bermula dari serangan Irak di sisi kiri pertahanan timnas Indonesia

Baca Juga: Gol Kedua Irak ke Gawang Timnas Indonesia Kontroversial, Netizen Indonesia Langsung Serbu AFC

Pemain Irak, Suad Natiq Naji, mengirimkan bola ke pertahanan timnas Indonesia.

Bola tersebut disambar lewat kepada dari Mohanad Ali.

Posisi dari pemain bernomor punggung 10 itu sudah offside, namun hakim garis tidak mengangkat bendera pertanda offiside.

Wasit asal Uzbekistan itu tetap melanjutkan pertandingan.

Hingga akhirnya, Irak berhasil melakukan serangan rapi yang diselesaikan dengan baik oleh Osama Rashid.

Shin Tae-yong sempat melakukan protes kepada asisten wasit di pinggir lapangan untuk melihat VAR.

Hasilnya, wasit tetap meniup pertanda itu adalah gol.

Baca Juga: LIVE - Rizky Ridho Kalah Duel, Irak Cetak Gol Ketiga ke Gawang Timnas Indonesia

Shin Tae-yong pun kecewa dengan keemimpinan wasit asal Uzbekistan tersebut.

Sekali lagi, Shin Tae-yong menegaskan bahwa gol tersebut offside.

"Saya dengan senang hati menyebut bahwa gol kedua Irak tidak bisa kami terima."

"Itu tentu saja 100 persen jelas offside," kata Shin Tae-yong.

Lebih lanjut Shin Tae-yong menambahkan bahwa keputusan wasit mengesahkan gol kedua Irak adalah salah.

Kesalahan itu sangat fatal karena dilakukan di Piala Asia 2023.

Bahkan, Shin Tae-ong menyebut bahwa keputusan kontroversial itu tentu saja merugikan Piala Asia 2023. Turnamen gagasan AFC itu bisa rugi ke depan dan tidak diminati oleh peserta AFC.

Baca Juga: Hasil Grup D Piala Asia 2023 - VAR Tidak Membantu, Timnas Indonesia Kalah dari Irak

"Jika keputusan salah ini dibuat dari wasit, ini akan menurunkan level dari Piala Asia."

"Jadi saya merasa malu ketika tahu gol kedua tersebut disahkan, karena itu momen yang krusial pada laga ini," kata Shin Tae-yong.

Shin Tae-yong pun heran dengan keputusan yang diambil wasit. Terlebih, AFC dikabarkan sudah menggunakan alat-alat canggih..

"Tetapi seperti yang saya sebut sebelumnya, gol kedua Irak tadi yang mengubah jalannya pertandingan."

"Seperti yang kamu katakan tadi, menurut metode teknikal yang baru, dengan teknologi baru yang lebih canggih yang diterapkan di kompetisi dan keputusan akhir masih berada di tangan wasit."

"Jadi, ini adalah musibah yang tidak boleh terjadi lagi," tutup Shin Tae-yong.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Liverpool Menang Dramatis Berkat Penalti Giveaway Bek Jepang yang Sempat Bobol Gawang Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X