Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kepada Media Inggris, Elkan Baggott Ungkap Rasa Bangganya Bisa Bermain untuk Timnas Indonesia

By Lukman Adhi Kurniawan - Selasa, 16 Januari 2024 | 16:00 WIB
Bek timnas Indonesia, Elkan Baggott, saat hadir di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (12/10/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek timnas Indonesia, Elkan Baggott, saat hadir di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (12/10/2023).

BOLASPORT.COM - Bek timnas Indonesia, Elkan Baggott, bangga bisa bermain di Piala Asia 2023.

Elkan menjadi salah satu pemain yang membawa skuad Garuda lolos dari babak kualifikasi.

Pemain asal Ipswich Town ini juga langsung turun sejak menit pertama saat melawan Irak di laga penyisihan Grup D.

Kontribusi pemain berusia 21 tahun ini cukup solid saat beroperasi di sektor pertahanan bersama Rizky Ridho dan Jordi Amat.

Meski jadi salah satu pemain yang telat merapat ke pemusatan latihan beberapa waktu lalu, dia sukses beradaptasi dengan cepat.

Dia juga sudah diturunkan pada dua laga uji coba saat melawan Libya dan Irak.

Baca Juga: Piala Asia 2023 - Kena Bantai Yordania, Pelatih Malaysia Akui Pemainnya Kena Mental

Elkan Banggott menjelaskan, dia sangat bangga bisa tampil di ajang bergengsi tingkat Asia ini.

Apalagi, Indonesia butuh waktu hingga 16 tahun hingga kembali berlaga di Piala Asia.

"Ini adalah turnamen yang luar biasa, terutama untuk negara kami."

"Kami sudah lama tidak berada di sini," kata Elkan Baggott dilansir BolaSport.com dari laman BBC.

Baca Juga: Piala Asia 2023 - Sindir Balik Shin Tae-yong, Pelatih Irak: Wasit Sudah Adil dan Kami Layak Menang

Pemain bertinggi badan 1,9 m berharap bisa memberikan penampilan terbaiknya di turnamen ini.

Termasuk menghadapi lawan-lawan tangguh yang sudah menunggu di depan mata.

"Sebuah kehormatan bagi saya sendiri untuk berada di sini untuk turnamen besar pertama saya."

"Kami berharap dapat melakukan yang terbaik yang kami bisa," tegasnya.

Baca Juga: Erick Thohir Minta Pemain Timnas Indonesia Belajar 1 Hal dari Vietnam Jelang Derby ASEAN di Piala Asia 2023

Elkan menceritakan keluarganya sangat antusias saat mendapatkan kabar dia dipanggil untuk Piala Asia 2023.

Bahkan, respon yang diberikan cukup beragam karena dia bermain untuk skuad Garuda di Qatar ini.

Namun, mereka tetap memberikan dukungan mengikuti pertandingan timnas Indonesia.

"Sepupu-sepupu saya mengirimi saya ucapan selamat."

"Ini cukup aneh karena terkadang saya memainkan pertandingan di belahan dunia yang berbeda,

"Mereka akan berkata 'kami baru saja berada di bar olahraga dan melihat kalian di televisi'," pungkasnya.

Baca Juga: Kata Pelatih Irak setelah Tumbangkan Timnas Indonesia, Akui Adanya Kesalahan?

Bersama timnas Indonesia, Elkan masih memiliki dua laga di babak penyisihan Grup D Piala Asia 2023.

Terdekat, mereka akan bertemu dengan Vietnam (19/1) dan Jepang (24/1).

Skuad Garuda masih optimis untuk lolos ke babak 16 besar.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BBC
REKOMENDASI HARI INI

Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024 - Mayoritas Debutan, Hanya Tiga Nama yang Pernah Tampil di Edisi Sebelumnya

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136