Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

ONE 166: Qatar - Laga Mempertahankan Sabuk Pertama buat Tye Ruotolo

By BolaSport - Rabu, 17 Januari 2024 | 22:15 WIB
Juara kelas welter submission grappling ONE Championship, Tye Ruotolo.
ONE CHAMPIONSHIP
Juara kelas welter submission grappling ONE Championship, Tye Ruotolo.

BOLASPORT.COM - Juara kelas welter submission grappling ONE Championship, Tye Ruotolo, akan melakoni laga mempertahankan gelar perdananya di ONE 166: Qatar.

Atlet Brazilian Jiu-jitsu berbakat yang masih berusia 20 tahun ini akan mempertaruhkan sabuk emasnya melawan superstar grappling asal Australia, Izaak Michell, di Lusail Sports Arena pada 1 Maret mendatang.

Dikenal sebagai juara dunia IBJJF termuda dalam sejarah, Ruotolo mencapai puncak kejayaan setelah menundukkan Magomed Abdulkadirov.

Kemenangan itu membuatnya menjadi orang pertama yang merebut gelar juara kelas welter submission grappling ONE Championship.

Namun, lawan Ruotolo berikutnya akan menjadi ujian terberat dalam rangkaian aksi promosionalnya.

Michell telah tersohor dalam grappling dan dia dianggap sebagai salah satu atlet no-gi terbaik di muka bumi saat ini.

Grappler Australia berusia 25 tahun ini juga memiliki resume impresif.

Dia dua kali meraih medali emas ADCC Asia and Oceania Trials.

Michell mencetak kemenangan atas juara dunia IBJJF No-Gi saat ini, Roberto Jimenez, dan juara dunia IBJJF Gi, Jansen Gomes.

Terlebih lagi, dia membawa enam kemenangan beruntun ke dalam aksi perdananya di ONE Championship.

Izaak Michell pun berpotensi melengserkan Tye Ruotolo dalam laga perebutan gelar mendatang.

Di sisi lain, Ruotolo juga telah menantang Michell setelah kemenangannya atas Dagi Arslanaliev pada Agustus lalu.

Ibarat gayung bersambut, sang grappler Australia menerima tantangan itu.

Laga mereka akan ikut meramaikan ONE 166: Qatar yang dipenuhi duel-duel hebat.

ONE 166: Qatar akan dipuncaki perebutan sabuk juara kelas menengah MMA ONE Championship antara Reinier de Ridder melawan Anatoly Malykhin.

Selain itu tersaji juga tiga laga perebutan sabuk juara lain di disiplin MMA dalam ONE 166: Qatar.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by ONE Championship Indonesia (@onechampid)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : ONE Championship
REKOMENDASI HARI INI

Hidungnya Meler Terus, Pelatih Vietnam Coret Dua Kaptennya Jelang Lawan Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X