Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Trik Simeone Berlanjut, Real Madrid Harus Siap Tenaga 2 Jam Tiap Derbi

By Sri Mulyati - Jumat, 19 Januari 2024 | 08:00 WIB
Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone, melanjutkan trik yang membuat Real Madrid harus menyiapkan tenaga dua jam untuk laga derbi.
TWITTER.COM/MMDEPORTESMX
Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone, melanjutkan trik yang membuat Real Madrid harus menyiapkan tenaga dua jam untuk laga derbi.

BOLASPORT.COM - Real Madrid harus menyiapkan tenaga dua jam setiap kali melakoni laga derbi karena trik Diego Simeone masih berlanjut.

Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone, paling hobi dalam menguras energi Real Madrid.

Derbi Madrid pada musim 2023-2024 sudah berbuah tiga pertemuan berbeda.

Atletico Madrid gagah pada pertemuan pertama lewat kemenangan 3-1 di Liga Spanyol.

Dua pertemuan berikutnya memaksa kedua tim untuk saling bunuh pada fase gugur.

Kondisi laga hidup dan mati ternyata menambah panas pertemuan dua rival sekota ini.

Durasi 90 menit waktu pertandingan normal jadi tidak cukup bagi keduanya.

Situasi ini ternyata menjadi tradisi khusus setelah Diego Simeone menukangi Atletico Madrid.

Baca Juga: Hasil Copa del Rey - Drama hingga Babak Tambahan, Real Madrid Tersingkir

Dilansir BolaSport.com dari Opta, delapan dari 13 laga derbi era Simeone selalu harus menempuh babak tambahan waktu.

Hal ini berbeda dari kebiasaan pada era pelatih sebelumnya yang hanya berakhir dengan satu babak perpanjangan waktu dalam 22 laga.

Yang menarik, fenomena ini tidak hanya terjadi saat kedua tim berlaga di Copa del Rey.

Baik saat melakoni Liga Champions maupun Piala Super Spanyol, Simeone sering memaksa laga harus ditentukan lewat babak tambahan.

Dua pertemuan terakhir pada Derbi Madrid mempertegas catatan tersebut.

Real Madrid sempat melakoni laga panas melawan Atletico Madrid pada semifinal Piala Super Spanyol 2024.

Los Blancos keluar sebagai pemenang tetapi harus melalui babak perpanjangan waktu.

Baca Juga: Hasil Piala Afrika 2023 - Tuan Rumah Tumbang, Cedera Mo Salah Warnai Hasil Imbang Kedua Timnas Mesir

Pasalnya, kedua tim hanya bermain imbang 3-3 kala pertandingan berlangsung 90 menit.

Lewat babak tambahan, Real Madrid akhirnya mengungguli rival sekotanya dengan skor 5-3.

Dalam waktu delapan hari, Derbi Madrid digelar dua kali untuk ajang yang berbeda.

Atletico Madrid kembali berhadapan dengan rival sekotanya pada babak 16 besar Copa del Rey, Kamis (18/1/2024).

Masih menyimpan dendam sebelumnya, Atletico Madrid memukul balik sang rival.

Lagi-lagi, pertandingan harus ditentukan pada babak tambahan mengingat kedua tim mencetak skor sama kuat 2-2 selama 90 menit.

Atletico Madrid kali ini mengungguli rivalnya dengan skor kemenangan 4-2.

Balas dendam Atletico Madrid pun berjalan lancar meski begitu menguras tenaga.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Twitter.com/OptaJose
REKOMENDASI HARI INI

Persaingan Makin Ketat, IOAC 2024 Edisi Keenam Jadi Ajang Seleksi SEA Age Group Thailand

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X