Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil India Open 2024 - Unggul Sampai 12-2, Tai Tzu Ying Bantai Tunggal Putri China Tuju Semifinal

By Nestri Y - Jumat, 19 Januari 2024 | 14:24 WIB
Tunggal putri Taiwan, Tai Tzu Ying, bersiap melakuakn servis pada babak perempat final India Open 2024 di K.D Jadhav Indoor Hall, New Delhi, India, Jumat (19/1/2024).
BWF TV
Tunggal putri Taiwan, Tai Tzu Ying, bersiap melakuakn servis pada babak perempat final India Open 2024 di K.D Jadhav Indoor Hall, New Delhi, India, Jumat (19/1/2024).

BOLASPORT.COM - Tunggal putri Taiwan, Tai Tzu Ying berhasil merebut tiket semifinal India Open 2024 setelah menang cukup telak atas wakil China.

Kemenangan Tai Tzu Ying pada babak perempat final India Open 2024 diraih dengan sangat nyaman.

Peraih medali perak Olimpiade Tokyo 2020 tersebut semakin menambah dominasinya tiap kali berjumpa He Bing Jiao (China) dengan mengukir kemenangan untuk yang ke-16 kalinya dalam total 20 kali pertemuan.

Menghadapi pemain kidal tersebut, Tai bermain ganas sejak laga dimulai.

Bahkan ia sempat unggul sangat jauh hingga membuat lawan tak berdaya dengan memimpin 12-2.

Kedigdayaan Tai Tzu Ying benar-benar tercurahkan dalam duel selama 36 menit di K.D Jadhav Indoor Hall, New Delhi, India, Jumat (19/1/2024) tersebut.

Gim pertama langsung dikuasai Tai dengan sangat dominan.

Dia memegang kendali permainan sejak awal sampai unggul cepat 8-2.

Sepanjang paruh pertama gim kesatu ini, Tai sama sekali tidak terkejar hingga kedudukan 11-3.

Setelah break interval pun, Tai tidak membiarkan He melampaui perolehan skornya.

Baca Juga: India Open 2024 - Diwarnai Rekor Imbang, Anthony Ginting Waspadai Peluang Revans Penakluk Juara Dunia

Dia terus meraih angka dengan nyaman sampai unggul 16-7.

Tidak berlama-lama, Tai segera menuntaskan gim pembuka dengan banyak serangan sampai mengantongi gim pertama dengan skor 21-12.

Pada gim kedua, Tai masih sama sekali tidak memberi kesempatan untuk He berkembang.

Mantan tunggal putri nomor satu dunia itu bahkan unggul telak sampai interval dengan kedudukan 11-1.

Setelah jeda turun minum, Tai semakin menggila sampai ia unggul 16-7.

Tak banyak yang bisa dilakukan He Bing Jiao dalam meredam performa Tai yang bak kesetanan.

Hampir semua cara sudah dicoba untuk menjauhkan Tai dari jangkauan bola.

Namun Tai sendiri selalu mampu mengantisipasi pengembalian He dengan cara yang lebih sulit.

Sempat nyaris goyah ketika membuat beberapa kesalahan elementer, Tai akhirnya mengunci kemenangan dengan skor akhir 21-12, 21-12.

Dengan hasil ini, Tai Tzu Ying sekali lagi berhasil lolos ke semifinal untuk kedua kalinya dalam dua minggu beruntun.

Setelah sebelumnya ia juga mencapai babak empat besar Malaysia Open 2024.

Pada fase semifinal esok, dia tinggal menunggu lawan antara An Se-young (Korea Selatan) atau underdog Singapura, Yeo Jia Min.

Baca Juga: India Open 2024 - Kalahkan Jonatan 5 Kali Beruntun, Tunggal Putra No.1 Malaysia Ingin Tebus Kekalahan di Rumah Sendiri

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : BolaSport.com, BWF Tournament Software
REKOMENDASI HARI INI

Liga Voli Korea - Sudah Cetak 100 Poin Lebih, Spiker Jebolan Proliga Resmi Dicoret Klub

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136