BOLASPORT.COM - Striker timnas Indonesia, Hokky Caraka, terinspirasi dengan Irak yang sukses menaklukkan Jepang pada laga kedua Grup D Piala Asia 2023 Qatar.
Saat itu, skor akhir 2-1 menjadi kemenangan Irak atas Jepang di Education City Stadium, Al-Rayyan, Jumat (19/1/2024).
Dua gol Irak diborong oleh Aymen Hussein (menit kelima, 45+4').
Sementara gol balasan Jepang dicetak Wataru Endo (90+3').
"Jepang tim yang sangat kuat," kata Hokky Caraka.
"Dan kami tetap optimis, kami bisa menahan dia (Jepang) dan mengalahkan dia."
"Karena kami lihat mereka (Jepang) lawan Irak ada sedikit celah dan kami bisa memanfaatkan itu," kata pemain PSS Sleman tersebut.
Berdasarkan jadwal, laga terakhir Grup D Piala Asia 2023 yang mempertemukan Jepang vs timnas Indonesia berlangsung di Stadion Al Thumama Stadium, Doha, Rabu (24/1/2024).
Kini di klasemen Grup D Piala Asia 2023, Jepang menempati posisi kedua dengan koleksi tiga poin.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar