BOLASPORT.COM - Ferran Torres menjadi bintang kemenangan Barcelona ketika mencukur Real Betis di Liga Spanyol.
Barcelona menyambangi markas Real Betis pada pekan ke-21 Liga Spanyol 2023-2024.
Duel tersebut digelar di Stadion Benito Villamarin, Senin (22/1/2024) dini hari WIB.
Hasilnya, El Barca menang dengan skor 4-2.
Dikutip BolaSport.com dari WhoScored, Barcelona tampil mendominasi dengan memegang penguasaan bola sebesar 66 persen.
Dari segi peluang, Barcelona melepaskan 11 tembakan dengan 4 mengarah ke gawang.
Adapun Real Betis memproduksi 14 tembakan yang 5 di antaranya menuju tepat sasaran.
Jalannya pertandingan
Meski bertindak sebagai tim tamu, Barcelona tetap tampil menyerang dan menguasai pertandingan dengan mendominasi penguasaan bola.
Ferran Torres berhasil membuka keran gol Barcelona pada menit ke-21.
Gol itu berawal dari umpan Ilkay Guendogan yang membentur badan pemain Real Betis sehingga malah mengarahkan bola kepada Pedri.
Pedri dengan cepat membawa bola ke dalam kotak penalti dan mengirimkan umpan silang untuk Ferran Torres.
Tanpa kesulitan, penyerang asal Spanyol itu mencocor bola masuk ke gawang.
Unggul satu gol membuat Barcelona lebih nyaman dalam menggempur pertahanan tim tuan rumah.
Menjelang paruh pertama berakhir, tepatnya pada menit ke-45+1', Robert Lewandowski sempat membobol gawang Betis dengan memanfaatkan umpan Ferran Torres.
Namun, setelah dicek oleh VAR, Torres ternyata lebih dulu berada dalam posisi offside sebelum mengirimkan umpan ke Lewandowski.
Gol bomber timnas Polandia itu pun dianulir.
Skor 1-0 untuk keunggulan Barcelona menutup jalannya babak pertama.
Selepas jeda, Barcelona berhasil menambah isi pundi-pundi golnya.
Lagi-lagi melalui Ferran Torres pada menit ke-48.
Kali ini, Torres memanfaatkan bola muntah hasil sepakan Lamine Yamal yang membentur mistar gawang.
Eks penyerang Manchester City itu lalu melepaskan tembakan dari dalam kotak penalti untuk menggetarkan jala gawang lawan.
Pada menit ke-56, Real Betis berhasil menipiskan skor melalui Isco.
Memanfaatkan antisipasi tak sempurna kiper Barcelona, Inaki Pena, di dalam kotak penalti, Isco kemduian melepastkan tembakan first time ke pojok kiri atas gawang.
Hanya dalam waktu dua menit, Isco kembali membobol gawang Barcelona.
Disodori umpan terobosan Luis Henrique di dalam kotak penalti, eks gelandang andalan Real Madrid itu mencungkil bola untuk menaklukkan Inaki Pena.
Pada menit ke-90, Joao Felix membuat Barcelona kembali memimpin.
Menerima umpan Torres, junior Cristiano Ronaldo di timnas Portugal itu melepaskan tembakan ke pojok kanan bawah gawang Betis.
Sebelum bubaran, tepatnya pada menit ke-90+2', Ferran Torres berhasil melengkapi hattrick-nya sekaligus mengunci kemenangan 4-2 Barcelona atas Betis.
Tak ada tambahan gol hingga laga berakhir.
FT: Real Betis 2-4 Barcelona (Isco 56', 59'; Ferran Torres 21', 90+2', 48', Joao Felix 90')
Berikut susunan pemain Real Betis vs Barcelona:
Real Betis (4-2-3-1): 13-Rui Silva; 2-Hector Bellerin, 6-German Pezzella, 19-Sokratis Papastathopoulos, 20-Abner Vinicius; 4-Johnny Cardoso, 21-Marc Roca; 11-Luis Henrique, 22-Isco, 38-Ansane Diao (8-Nabil Fekir 46'); 12-Willian Jose (9-Borja Iglesias 46')
Pelatih: Manuel Pellegrini
Barcelona (4-3-3): 13-Inaki Pena; 3-Alejandro Balde, 33-Pau Cubarsi (14-Joao Felix 81'), 4-Ronald Araujo, 23-Jule Kounde; 8-Pedri (32-Fermin Lopez 71'), 22-Ilkay Guendogan, 21-Frenkie de Jong; 7-Ferran Torres, 9-Robert Lewandowski (19-Vitor Roque 63'), 27-Lamine Yamal
Pelatih: Xavi Hernandez
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Whoscored.com |
Komentar