BOLASPORT.COM - PERBASI akan segera memburu pemain muda berusia 14-18 tahun untuk diseleksi pada guna menjalani scouting dan ditempa di Lithuania.
PERBASI serius mencari bibit-bibit unggul demi masa depan basket Indonesia dengan memutuskan untuk melaksanakan seleksi nasional yang akan dimulai pada Februari 2024.
Rencananya 100 pemain berusia 14-18 tahun akan dikumpulkan dari seluruh penjuru Tanah Air untuk mengikuti seleksi di Jakarta.
Persyaratan utamanya jelas adalah postur tubuh. Tinggi menjadi syarat mutlak bagi para pemain yang bermimpi untuk lolos pada seleksi tersebut.
Teknisnya, PERBASI bersama pelatih nasional datang ke daerah untuk memantau pemain.
Dari 100 pemain itu, akan disaring menjadi 15 pemain untuk diberangkatkan menuju Lithuania.
Di sana, mereka akan ditempa oleh pelatih Lithuania selama 6 bulan dan diharapkan bisa membawa pengalaman berharga untuk basket Indonesia.
"Scouting akan dilakukan selama 1-29 Februari. Kami mencari 100 pemain usia 14 hingga 18 tahun kemudian dikumpulkan untuk diseleksi secara langsung, rencananya di Jakarta," ujar Sekjen PP PERBASI Nirmala Dewi.
Baca Juga: Perkenalkan Tim Terbaru untuk IBL 2024, Amartha Hangtuah Berharap Bisa Melangkah Jauh
Seleksi nasional ini, lanjut Nirmala, rencananya dilakukan pada awal Maret.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Perbasi |
Komentar