Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bukan Erling Haaland, Pemain Ini yang akan Adu Hebat dengan Mbappe seperti Rivalitas Messi-Ronaldo

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Kamis, 25 Januari 2024 | 12:40 WIB
Ada satu pemain yang akan adu hebat dengan Kylian Mbappe layaknya rivalitas Lionel Messi-Cristiano Ronaldo. Namun, pemain itu bukan Erling Haaland.
TWITTER.COM/BARCATIMES
Ada satu pemain yang akan adu hebat dengan Kylian Mbappe layaknya rivalitas Lionel Messi-Cristiano Ronaldo. Namun, pemain itu bukan Erling Haaland.

BOLASPORT.COM - Ternyata, ada satu pemain yang akan adu hebat dengan Kylian Mbappe layaknya rivalitas Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo. Namun, pemain itu bukan Erling Haaland.

Rivalitas antara Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo mewarnai dunia sepak bola modern sampai saat ini.

Keduanya secara bergantian mencatatkan berbagai rekor dan prestasi, baik di level individu, tim nasional, maupun klub.

Bahkan, banyak pihak yang menilai bahwa tidak ada rivalitas lain yang bisa menyaingi Messi dan Ronaldo.

Seiring berjalannya waktu, persaingan Messi dan Ronaldo segera berakhir karena bertambahnya usia mereka berdua.

Hal itu membuat para penikmat sepak bola mulai menciptakan rivalitas baru antara dua pemain hebat lainnya.

Pilihan pun jatuh kepada persaingan antara dua penyerang muda, yakni Erling Haaland dan Kylian Mbappe.

Baca Juga: Disebut Binatang oleh Ronaldo, Begini Reaksi Haaland

Haaland dan Mbappe digadang-gadang akan menjadi rivalitas baru layaknya Messi dan Ronaldo.

Haaland dan Mbappe dinilai mampu menjadi dua megabintang baru pada periode berikutnya.

Akan tetapi, pendapat berbeda disampaikan oleh pelatih legendaris asal Italia, Fabio Capello.

Dilansir BolaSport.com dari Marca, Capello menyebut bahwa rivalitas baru yang terjadi bukan antara Haaland dan Mbappe.

Capello justru menyebut satu nama yang akan adu hebat dengan Mbappe untuk menggantikan rivalitas Messi dan Ronaldo.

Nama pemain yang dimaksud adalah gelandang andalan Real Madrid, Jude Bellingham.

"Bagi saya, dua pesepakbola yang akan bertarung seperti Messi dan Cristiano adalah Mbappe dan Bellingham," ujar Capello.

Jude Bellingham (kiri) dan Kylian Mbappe (kanan) saat berduel dalam sebuah laga antara timnas Inggris dan Prancis.
TWITTER.COM/SAVAGEOFLAGOS
Jude Bellingham (kiri) dan Kylian Mbappe (kanan) saat berduel dalam sebuah laga antara timnas Inggris dan Prancis.

Baca Juga: Kehebatan Haaland Sudah Diakui Ronaldo, Dapat Pujian Bukan Manusia

Menurut eks pelatih AC Milan dan Juventus itu, Mbappe dan Bellingham lebih layak karena memiliki teknik lebih hebat dari Haaland.

Haaland memang penyerang yang tajam, tetapi tidak cukup hebat untuk bersaing dengan Mbappe.

"Keduanya memiliki kualitas teknik yang lebih baik daripada Haaland," kata Capello.

"Pemain asal Norwegia ini merupakan penyerang yang luar biasa, seperti hewan buas, dan ia juga memiliki teknik yang bagus, seorang pencetak gol."

"Namun, Mbappe dan Bellingham memiliki semuanya: gol, kualitas teknik, dribel."

"Haaland adalah pemain yang bergantung pada area, yang terbaik sebagai penyerang murni, sebagai pemain nomor 9," imbuh Capello.

Bellingham sendiri tampil hebat untuk Real Madrid sepanjang musim 2023-2024.

Baca Juga: BURSA TRANSFER - AC Milan Berburu Suksesor Giroud, The Next Haaland Jadi Bidikan Utama

Sejauh ini, gelandang asal Inggris itu sudah mencatatkan 26 penampilan di berbagai kompetisi bersama Los Blancos.

Dari 26 laga, Bellingham sudah berhasil mencetak 18 gol dan delapan assist.

Ia juga sukses mengantarkan Real Madrid meraih gelar Piala Super Spanyol 2023-2024.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Marca.com
REKOMENDASI HARI INI

Jelang Hadapi Feyenoord, Pep Guardiola Sebut 1 Kunci agar Man City Bangkit

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136