Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Baru Main 7 Menit, Penyerang Barcelona Nangis Ditarik Keluar

By Ade Jayadireja - Kamis, 1 Februari 2024 | 05:40 WIB
Ferran Torres mengalami cedera ketika Barcelona mengalahkan Osasuna pada lanjutan Liga Spanyol 2023-2024.
LLUIS GENE / AFP
Ferran Torres mengalami cedera ketika Barcelona mengalahkan Osasuna pada lanjutan Liga Spanyol 2023-2024.

BOLASPORT.COM - Laga kontra Osasuna menghadirkan duka bagi penyerang Barcelona, Ferran Torres.

Nama Ferran Torres tercantum sebagai starter saat Barcelona mengalahkan Osasuna 1-0 pada partai tunda pekan ke-20 Liga Spanyol 2023-2024.

Mentas di Estadi Olimpic Lluis Companys, Rabu (31/1/2024) atau Kamis dini hari WIB, dia mengisi satu dari tiga slot lini depan bersama Robert Lewandowski dan Lamine Yamal.

Namun, nasib apes menghampiri Torres ketika laga baru dimulai.

Torres dihantam cedera setelah bermain hanya tujuh menit.

Bomber kebangsaan Spanyol itu tak mampu melanjutkan pertandingan sehingga harus digantikan Fermin Lopez.

Saat berjalan meninggalkan lapangan, Torres tampak menangis sembari menutupi wajahnya dengan baju.

Dia tampak terpukul atas cedera yang menimpanya.

Menurut pernyataan Barcelona, Torres mengalami masalah di bagian hamstring.

Belum diketahui berapa lama waktu dibutuhkan untuk masa pemulihan.

"Hasil pemeriksaan menunjukkan bahwa pemain tim utama, Ferran Torres, menderita cedera hamstring kanan. Dia absen dan pemulihan akan menentukan ketersediaannya," bunyi cuit Barcelona.

Pelatih Barca, Xavi, menyayangkan cedera Torres.

Eks kapten timnas Spanyol itu pun menjadikan jadwal pertandingan yang padat sebagai kambing hitam atas tumbangnya si pemain.

"Pada hari lain saya memberikan Ferran waktu istirahat karena dia memainkan banyak menit dan kelelahan," kata Xavi.

"Sangat disayangkan karena dia berada dalam momen bagus. Kami akan mengatasi kehilangan dia."

"Dalam 28 hari, kami telah menjalani sembilan partai dan sebagian besar di antaranya laga tandang. Itu kesalahan kalender. Jaraknya pendek," tutur sang nakhoda.

Sementara Torres tak bisa bermain penuh, Vitor Roque menjadi pahlawan kemenangan Barcelona atas Osasuna lewat gol tunggalnya.

Bocah berusia 18 tahun itu membobol gawang musuh pada menit ke-63 via sundulan.

Hebatnya, gol Roque terjadi hanya satu menit usai masuk lapangan sebagai pemain pengganti.

Torehan ke gawang Osasuna sekaligus menandai gol debut si bocah sakti Brasil untuk raksasa Catalunya.

Sekadar informasi, Roque baru 27 hari membela Barcelona sejak menjalani debut pada 4 Januari lalu.

Dia membutuhkan enam penampilan untuk bisa membuka rekening gol di Barcelona.

Berkat gol semata wayang Roque, Barcelona menghuni peringkat keempat klasemen.

Tim besutan Xavi Hernandez mengoleksi 47 poin dari hasil 22 kali bertanding.

Perolehan poin Barcelona sama seperti Atletico Madrid yang bercokol di tangga ketiga.

Hanya saja, Barca menempati posisi lebih rendah dibanding Los Rojiblancos karena kalah selisih gol.

Adapun dua tempat teratas dikuasai Girona (55 angka) dan Real Madrid (54).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

ASEAN Cup 2024 - Skuad Timnas Indonesia Eks Proyek Piala Dunia U-20, Para Pemain Sudah Bersama Shin Tae-yong Selama 2,5 Tahun

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136