BOLASPORT.COM - Tim bola voli putri Daejeon JungKwanJang Red Sparks akan menghadapi laga penting dalam mengawali putaran kelima Liga Voli Korea musim 2023-2024.
JungKwanJang Red Sparks akan bersua Hwaseong IBK Altos pada laga yang akan dihelat di Hwaseong Indoor Arena, Gyeonggi, Korea Selatan, Kamis (1/2/2024) pukul 17.00 WIB.
Misi meraih hasil sempurna tentunya diusung kedua tim dalam upaya mengejar ketertinggalan poin demi masuk ke babak semi play-off.
Bagi Red Sparks raihan tiga poin akan sangat berharga untuk memuluskan jalan mereka mendekati perolehan poin tim peringkat ketiga, GS Caltex Seoul KIXX.
Untuk tampil di play-off, tim peringkat empat harus berada dalam margin tiga poin dengan tim peringkat tiga.
Apabila gagal, fase terakhir dari perebutan gelar juara Liga Voli Korea hanya akan diikuti tiga tim teratas saja.
Red Sparks memiliki bekal kepercayaan diri usai berhasil menjungkalkan IBK Altos di kandangnya pada pertemuan terakhir.
Tim besutan Ko Hee-jin itu menang tiga set tanpa balas dengan skor 25-17, 27-25, 25-21 dalam pertandingan terakhir kedua tim di putaran keempat.
Serangan Red Sparks kali ini lebih bervariasi dengan memiliki opsi tiga penyerang yaitu Megawati Hangestri Pertiwi, Lee So-young, dan Giovanna Milana.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Thesportstimes.co.kr |
Komentar