Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Takut, Guardiola Justru Bocorkan Cara Angkut Haaland dari Man City

By Sri Mulyati - Senin, 5 Februari 2024 | 17:00 WIB
Pep Guardiola tidak mengenal takut dan justru membocorkan cara mengangkut Erling Haaland dari Manchester City.
TWITTER.COM/_OWURAKUAMPOFO
Pep Guardiola tidak mengenal takut dan justru membocorkan cara mengangkut Erling Haaland dari Manchester City.

BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, tidak mengenal rasa takut dan justru membocorkan cara mengangkut Erling Haaland dari klubnya.

Pep Guardiola belum juga jengah menjawab rumor tentang masa depan Erling Haaland.

Erling Haaland sudah meraih kesuksesan besar meski baru bergabung ke Manchester City pada musim lalu.

Nominasi Ballon d’Or dan raihan treble winners ternyata tidak mengamankannya dari rumor transfer.

Haaland masih sering dikaitkan dengan raksasa asal Liga Spanyol, Real Madrid, yang disebut meminatinya.

Periode sang striker membela Man City bahkan dikabarkan tinggal tersisa sebentar lagi.

Real Madrid terus disebut sebagai klub masa depan pilihan striker asal Norwegia tersebut.

Pep Guardiola pun terancam kehilangan salah satu pemain yang membawa timnya meraih kesuksesan.

Baca Juga: Alasan Utama di Balik Kepergian Juergen Klopp dari Liverpool, Ada Misi Mulia

Namun, sang pelatih tetap santai meski rumor kepergian anak asuhannya tidak juga mereda.

“Jika ada yang menginginkan Haaland, caranya mudah saja,” kata Guardiola seperti dilansir BolaSport.com dari Mirror.

“Angkat telepon, hubungi Man City, dan tanyakan,” ucap pelatih asal Catalunya tersebut.

Guardiola tidak menampik jika dirinya ingin mempertahankan Haaland dalam waktu lama.

Setiap klub pasti ingin bekerja sama dalam jangka panjang bersama striker andalannya.

Akan tetapi, urusan masa depan Haaland seluruhnya tergantung kepada keputusan pemain.

Man City tidak bisa mengintervensi banyak terkait pikiran sang pemain untuk menentukan masa depan.

Baca Juga: Menang, Ten Hag Yakin Sudah Pegang Kunci Masa Depan Man United

Namun, Guardiola juga yakin bahwa Man City tetap bisa berusaha dengan menjadi tim terbaik.

Saat ini, The Citizens dianggap sudah menyediakan tempat yang baik bagi Haaland untuk berkembang.

Guardiola mengelilingi striker andalannya dengan deretan para pemain berbakat di semua lini.

Untuk itu, ia masih yakin Haaland mau bertahan di tengah tawaran menggiurkan klub lain.

Meski klub lain berusaha mendatangkan sang striker, Man City pun tetap berpegang teguh pada rencana awal.

The Citizens siap mengajukan perpanjangan kontrak untuk Haaland agar mau bertahan.

Negosiasi perpanjangan kontrak yang lebih awal dianggap sebagai langkah terbaik untuk  menahan kepergian seorang pemain.

Man City ingin meyakinkan Haaland tentang peran pentingnya dalam kesuksesan klub.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Mirror.co.uk
REKOMENDASI HARI INI

ONE Championship - Rival Abadi Superlek Hadapi Saitama di ONE Friday Fights 92

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136