Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Asisten Shin Tae-yong Unggah Video Penampilan Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 - Timnas Zaman Now

By Sasongko Dwi Saputro - Selasa, 6 Februari 2024 | 20:00 WIB
Para pemain timnas Indonesia saat beraksi menghadapi Australia dalam laga babak 16 besar Piala Asia 2023 di Stadion Jassim bin Hamad, Al Rayyan, Minggu (28/1/2024).
PSSI
Para pemain timnas Indonesia saat beraksi menghadapi Australia dalam laga babak 16 besar Piala Asia 2023 di Stadion Jassim bin Hamad, Al Rayyan, Minggu (28/1/2024).

BOLASPORT.COM - Asisten Pelatih Timnas Indonesia, Nova Arianto mengunggah video penampilan tim Merah Putih pada ajang Piala Asia 2023.

Seperti yang diketahui, Timnas Indonesia sukses tampil mengejutkan di ajang Piala Asia 2023.

Datang dengan materi skuad yang didominasi oleh pemain muda, Timnas Indonesia sempat diremehkan oleh publik.

Timnas Indonesia juga diragukan untuk lolos mengingat bakal menghadapi dua raksasa Asia di fase grup, yaitu Irak dan Jepang.

Sementara tim asuhan Shin Tae-yong juga menghadapi Vietnam yang notabene jadi lawan yang sulit dikalahkan dalam tujuh tahun terakhir.

Semua kekhawatiran tersebut akhirnya bisa dijawab oleh Marselino Ferdinan dan kolega.

Timnas Indonesia terlihat tidak takut saat menghadapi tim raksasa Asia, meski kalah 1-3 dari Irak dan Jepang di akhir laga.

Skuad Garuda akhirnya sukses mengakhiri puasa kemenangan atas Vietnam dengan skor 1-0.

Baca Juga: PSSI Masih Diskusi dengan Shin Tae-yong Terkait Laga Persahabatan Timnas U-23 Indonesia Lawan Malaysia

Kemenangan tersebut membuat Timnas Indonesia finis di peringkat ketiga Grup D.

Merah Putih akhirnya sukses melaju ke babak 16 besar usai masuk jadi salah satu dari empat peringkat tiga terbaik.

Pencapaian ini jadi yang pertama bagi Timnas Indonesia menembus fase gugur sepanjang sejarah keikutsertaannya di ajang Piala Asia.

Langkah Timnas Indonesia terhenti di babak 16 besar di tangan Australia.

Australia sukses mengantongi kemenangan telak 4-0 atas Timnas Indonesia pada babak 16 besar.

Usai Piala Asia 2023 berakhir bagi Timnas Indonesia, Nova Arianto mengunggah video penampilan skuad Garuda.

Dalam video tersebut terlihat Timnas Indonesia bisa main dengan percaya diri untuk membangun serangan dari belakang, termasuk saat berjumpa tim raksasa.

Pelatih berusia 43 tahun tersebut mengaku bahwa video ini jadi bagian dari proses Shin Tae-yong membangun fondasi sepak bola tanah air.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Nova Arianto ???????? (@novarianto30)

Baca Juga: PSSI Masih Diskusi dengan Shin Tae-yong Terkait Laga Persahabatan Timnas U-23 Indonesia Lawan Malaysia

"Proses pembentukan landasan sepak bola Indonesia masa depan ????????," tulis Nova Arianto di akun Instagram pribadinya.

"Menunggu pelatih @shintaeyong7777 ????????" 

"Timnas Zaman Now ????," tutupnya.

Usai tampil memukau di Piala Asia 2023, Timnas Indonesia belum ada agenda krusial pada bulan Februari 2024.

Agenda terdekat Timnas Indonesia terjadi pada bulan Maret 2024.

Saat itu, Timnas Indonesia bakal dua kali menantang Vietnam pada Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Duel tersebut bakal dilangsungkan pada 21 dan 26 Maret 2024.

Kemenangan jelas dibutuhkan oleh Timnas Indonesia untuk mengangkat posisinya saat ini yang berada di juru kunci Grup D.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Mochamad Hary Prasetya
Sumber : Instagram
REKOMENDASI HARI INI

China Masters 2024 - Jonatan Ganti Lawan dan Chico Untung, 6 Kontestan Mundur Termasuk Ginting

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
PSM
10
17
7
PSBS Biak
10
15
8
Persik
10
15
9
Arema
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X