Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kabar Buruk! Ragnar Oratmangon dan Thom Haye Terancam Gagal Bela Timnas Indonesia Lawan Vietnam

By Wila Wildayanti - Selasa, 6 Februari 2024 | 20:15 WIB
Calon pemain naturalisasi timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen, bersama Thom Haye terancam gagal tampil bela skuad Garuda lawan Vietnam.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Calon pemain naturalisasi timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen, bersama Thom Haye terancam gagal tampil bela skuad Garuda lawan Vietnam.

BOLASPORT.COM - Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga memberikan kabar kurang sedap tekait proses dua pemain naturalisasi yakni Oratmangoen dan Thom Haye.

Seperti diketahui, Oratmangoen dan Thom Haye sudah masuk dalam proses naturalisasi untuk menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).

Ragnar Oratmangoen sendiri sudah datang ke Indonesia pada November 2023 lalu untuk mengurus proses naturalisasinya.

Pemain yang saat ini bermain untuk klub Fortuna Sittard tersebut memiliki darah keturunan Indonesia dari sang kakek yang berasal dari Maluku.

Baca Juga: Pelatih Bali United Berminat Rekrut Pemain Naturalisasi dan Diaspora Timnas Indonesia

Kemudian untuk Thom Haye sendiri saat ini ia tengah bermain untuk Heerenveen.

Pemain berusia 28 tahun ini memiliki darah keturunan dari sang kakek dan nenknya.

Untuk kakek Thom Haye sendiri berasal dari Sulawesi, sedangkan sang nenek dari Solo, Jawa Tengah.

Pemain berposisi gelandang tersebut sudah datang ke Indonesia dan mengurus naturalisasi pada Desember 2023.

Proses naturalisasi kedua pemain keturunan ini sebenarnya sudah berlangsung sejak akhir tahun lalu.

Dengan begitu, dua pemain ini ditargetkan naturalisasinya bisa selesai sebelum lawan Vietnam dalam ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Seperti diketahui, timnas Indonesia bakal tampil di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dengan melawan Vietnam pada 21 dan 26 Maret 2024.

Untuk menghadapi ini, tentu akan sangat bagus buat Shin Tae-yong apabila naturalisasi kedua pemain ini bisa selesai.

Baca Juga: Beri Kabar Baik, Jay Idzes Ceritakan Indonesia hingga Timnas ke Venezia FC

Pasalnya, mereka bisa menambah kekuatan tim Merah Putih agar dapat meraih hasil terbaik nantinya.

Namun, saat kabar baik yang ditunggu, justru yang datang kabar kurang menyenangkan.

Arya Sinulingga mengatakan bahwa untuk proses naturalisasi Ragnar Oratmangoen dan Thom Haye sudah selesai di pemerintah.

Akan tetapi, permasalahannya saat ini ke tahap proses selanjutnya.

“Untuk yang dua lagi yaitu Ragnar Oratmangoen sama Thom Haye, sudah beres di pemerintah,” ujar Arya Sinulingga kepada awak media termasuk BolaSport.com di GBK Arena, Senayan, Jakarta, Selasa (6/2/2024).

“Kita mau majukan ke DPR, mereka reses hari ini sampai bulan Maret,” jelasanya.

Lebih lanjut, Arya mengatakan bahwa permasalahan karena DPR RI telah menutup masa persidangan III tahun 2023-2024 hari ini Selasa (6/2/2024).

Dalam persidangan itu dipastikan maa reses DPR akan berlangsung mulai besok, Rabu (7/2/2024) hingga Senin (4/3/2024) mendatang.

Dengan begitu, proses naturalisasi Thom Haye dan Oratmangoen yang seharusnya sudah masuk ke DPR RI ini harus berhenti.

Pasalnya, DPR RI masa reses, sehingga tidak ada yang bisa disalahkan.

“Makanya, kita tidak bisa salahkan siapapun karena memang jadwalnya begitu,” kata Arya.

Baca Juga: Menpora Sampaikan Update Naturalisasi Ragnar Oratmangoen, Thom Haye, dan Maarten Paes 

“Tidak bisa tiba-tiba demi ini kita minta gini, enggak bisa juga. Jadi, mereka reses mulai hari ini tanggal 7 sampai Maret,” ucapnya.

Situasi ini tentu saja membuat Haye dan Oratmangoen terancam bisa membela timnas Indonesia melawan Vietnam nantinya.

Pasalnya, waktu untuk melajutkan proses akan sangat mepet.

Untuk pengajuan ke DPR ini ada dua komisi yakni Komisi III dan Komisi X, dan setelah mendapat dua persetujuan dari masing-masing akan langsung disahkan di sidang parnipura.

Setelah mendapat persetujuan dari DPR RI nantinya langsung bertahap ke Kesekertariatan Negara dan menunggu keputusan Presiden RI hingga akhirnya bisa disumpah.

Tentu saja ini membutuhkan banyak waktu untuk proses naturalisasi ini.

Padahal timnas Indonesia kan menjalani pertandingan melawan Vietnam pada 21 dan 26 Maret 2024.

Melihat situasi ini tentu saja kedua pemain ini bisa gagal bela tim Merah Putih apabila proses naturalisasinya belum juga selesai pada 21 Maret 2024 nantinya.

Arya mengaku ini memang berat, tetapi PSSI akan berusaha agar semuanya bisa berjalan dengan lancar, sehingga Haye dan Oratmangoen bisa memberla timnas Indonesia nantinya.

“Mepet waktunya, tetapi kita coba karena lawan Vietnam 21 Maret,” jelas Arya.

Baca Juga: RESMI - Calon Pemain Timnas Indonesia, Nathan Tjoe-A-On Gabung SC Heerenveen Dengan Status Pinjaman

“Kalau Piala Dunia ini FIFA agak lebih leluasa, mereka H-berapa masih bisa.”

Arya menilai untuk proses surat naturalisasi sebenarnya dalam agenda FIFA masih bisa diberikan walaupun mepet.

Ini agak berbeda dengan AFC, sehingga kedua pemain tersebut pun masih memiliki harapan membela timnas Indonesia saat lawan Vietnam nantinta.

“Yang berat itu AFC karena mereka H-sebulan kayaknya,” tutur Arya.

“Saya kasih contoh, Jay Idzes kemarin itu hanya sehari saja, misal dua hari dia telat sumpah, itu tidak diterima. AFC lebih berat karena 30 hari,” pungkasnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Tumbangkan Persib, Pelatih Port FC Akui Belum Bawa Kekuatan Terbaik

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
4
12
2
Arsenal
4
10
3
Newcastle
4
10
4
Liverpool
4
9
5
Aston Villa
4
9
6
Brighton
4
8
7
Nottm Forest
4
8
8
Chelsea
4
7
9
Brentford
4
6
10
Man United
4
6
Klub
D
P
1
Borneo
5
13
2
Persebaya
5
13
3
PSM
5
10
4
Persib
5
9
5
Bali United
5
8
6
Persija Jakarta
5
8
7
Persik
5
8
8
Persita
5
7
9
Barito Putera
5
7
10
Dewa United
5
6
Klub
D
P
1
Barcelona
5
15
2
Atlético Madrid
5
11
3
Real Madrid
5
11
4
Villarreal
5
11
5
Celta Vigo
5
9
6
Real Betis
5
8
7
Mallorca
6
8
8
Rayo Vallecano
5
7
9
Alavés
5
7
10
Girona
5
7
Klub
D
P
1
Udinese
4
10
2
Napoli
4
9
3
Inter
4
8
4
Juventus
4
8
5
Torino
4
8
6
Lazio
4
7
7
Verona
4
6
8
Empoli
4
6
9
Atalanta
4
6
10
Milan
4
5
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
312
2
F. Bagnaia
305
3
M. Marquez
259
4
E. Bastianini
250
5
B. Binder
161
6
P. Acosta
152
7
M. Viñales
139
8
A. Espargaro
119
9
F. Di Giannantonio
119
10
A. Marquez
114
Close Ads X