Daniel Sianturi, Pengamat Sepak Bola
BOLASPORT.COM - Final Piala Asia 2023 sudah selesai dimainkan dengan Qatar mempertahankan banyak pencapaian.
Qatar berhasil mengalahkan Yordania 3-1 pada babak final yang tuntas dihelat di Lusail Stadium, Sabtu (10/2/2024).
Tambahan 3 gol pada babak final menjadikan pasukan Tintin Marquez berhasil membuat 14 gol sepanjang putaran final Piala Asia 2023.
The Maroons sukses mempertahankan predikat sebagai tim paling produktif di putaran final Piala Asia setelah pada edisi sebelumnya di Uni Emirat Arab, Qatar mampu menghasilkan 19 gol.
Keberhasilan Tintin Marquez membawa Qatar menjadi juara pada Piala Asia 2023 juga menegaskan andil Spanyol di Benua Kuning.
Tintin Marquez mempertahankan kedigdayaan pelatih asal Spanyol di pentas Piala Asia setelah 5 tahun lalu di Uni Emirat Arab, Qatar menjadi juara dengan Felix Sanchez sebagai nakhoda tim.
Felix Sanchez yang kini menjadi arsitek Ekuador juga berasal dari Spanyol.
Akram Afif menjadi bintang lapangan dari kemenangan yang berujung pesta meriah bagi tuan rumah pada final di Lusail Stadium.
Sang pemain andalan The Maroons pada gelaran putaran final Piala Asia 2023 tersebut sukses mencatat hattrick pada babak final.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar