BOLASPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, menilai lini depan timnya sudah mulai solid.
Maung Bandung pada laga pekan ke-24 Liga 1 2023/2024 bermain imbang saat menghadapi Persis Solo.
Menariknya, di laga tersebut lini serang Persib tampil lebih baik.
Tiga pemain yakni David da Silva, Ciro Alves, dan Stefano Beltrame berperan aktif dalam penciptaan gol tersebut.
Da Silva jadi pemberi assist untuk Ciro dan Beltrame sukses menciptakan gol perdananya di laga tersebut.
Baca Juga: Bojan Hodak Akan Bawa Satu Pemain Muda Baru, Posisi Gelandang Persib Terancam
Bojan Hodak menjelaskan, kerja sektor penyerangan timnya cukup baik.
Da Silva meski tidak menciptakan gol perannya cukup krusial di laga melawan Persis.
Menurutnya, siapa saja pemain yang mendapatkan peluang harus bisa memaksimalkan menjadi gol.
"Saya rasa secara penyerangan dia cukup bagus, dia tidak hanya mencetak gol tapi memberikan assist kepada Stefano, crossing yang fantastis,"
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Kompas.com |
Komentar