Daniel Sianturi, Pengamat Sepak Bola
BOLASPORT.COM - Giornata ke-24 Serie A Liga Italia musim 2023-2024 resmi berakhir pada Senin (12/2/2024) waktu setempat.
Laga penutup pekan yang mempertemukan dua klub "Zebra" di Allianz Stadium berakhir untuk kemenangan tim tamu.
Juventus yang bertindak sebagai tuan rumah dipaksa menerima kekalahan 0-1 saat menjamu Udinese dalam laga tersebut.
Skema 5-3-2 menjadi cerita menarik yang hadir mengiringi hasil minor Si Nyonya Tua pada pekan ini.
Pada giornata ke-24 ini, lima tim yang bertindak sebagai tuan rumah harus menelan pil pahit.
Kekalahan Juventus dari Udinese di Allianz Stadium menjadikan mereka sebagai tim kelima pekan ini yang harus meratapi kekalahan saat bermain di kandang.
Si Nyonya Tua menyusul hasil buruk yang sebelumnya didapatkan Salernitana, Cagliari, AS Roma, dan Genoa.
Salernitana ditaklukkan Empoli 1-3, Cagliari kalah dari Lazio 1-3, AS Roma menyerah 2-4 di tangan Inter Milan, dan Genoa dihajar Atalanta 1-4.
Hanya tiga tim yang mampu memaksimalkan laga kandang menjadi poin sempurna pada pekan ke-24.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar