BOLASPORT.COM - Asosiasi Sepak Bola Malaysia (FAM) memberikan kabar mengejutkan bahwa salah satu wasit mereka terpilih mengikuti kursus untuk kandidat calon wasit di Piala Dunia 2026.
Piala Dunia 2026 sendiri direncanakan bakal berlangsung di AMerika Serikat, Kanada, dan Meksiko pada 11 Juni hingga 19 Juli 2026.
Saat mempersiapkan ajang ini, tentu wasit menjadi salah satu perangkat pertandingan yang tak boleh dilupakan.
Untuk itu, FIFA pun tengah mempersiapkan kandidat calon wasit agar bisa memimpin pertandingan di Piala Dunia 2026 nanti.
Baca Juga: Piala Asia 2023 - Andil Asal Wasit Final di Lusail Stadium
Kursus calon pengadil ini digelar tentu saja untuk para wasit terpilih.
Wasit asal Malaysua Muhammad Nazim Nasaruddin pun terpilih mengikuti kursus calon wasit utama Piala Dunia 2026.
Dalam kursus ini, tentu saja wasit asal Negeri Jiran itu harus bersaing dengan pengadil lainnya.
Namun, hal ini sepertinya tak akan sulit buat Nazmi Nasaruddin yang telah memiliki banyak pengalaman.
Wasit asal Malaysia ini memulai kariernya sebagai pengadil pada tahun 2010.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : |
Komentar