BOLASPORT.COM - Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM) akan menyerahkan sepenuhnya ke jajaran pelatih terkait pemain keturunan untuk timnas Malaysia.
BolaSport.com melansir dari Berita Harian, Sekretaris Jenderal FAM, Datuk Noorazman mengaku pihaknya tengah memantau pemain keturunan yang bermain di luar Malaysia, khusus di Benua Eropa.
Pihaknya akan mengidentifikasi pemain dan menunggu respon dari sang pemain apakah ingin memperkuat tim nasional Malaysia.
"Kami sudah diberitahu tapi (pemilihan pemain berdarah campuran), kami sampaikan kepada pelatih kepala Kim Pan-gon dan Juan Torres Garrido," ujar Datuk Noorazman.
Baca Juga: Lucu! Bio Paulin Sebut Mau Nyoblos Pemilu 2024 Susah Soalnya TPS Dijaga Eks Pemain Persib
"Kami sudah memberikan tiga atau empat nama kepada Juan Torres untuk dievaluasi terlebih dulu," ujarnya.
Juan Torres adalah pelatih timnas U-20 dan U-23 Malaysia.
Ia ditunjuk menjadi pelatih timnas U-23 Malaysia pada Oktober tahun lalu.
Pelatih asal Spanyol itu menggantikan peran dari pelatih E Elavarasan.
Dengan demikian, tiga hingga empat pemain keturunan kemungkinan untuk timnas kelompok umur Malaysia.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Bharian.com.my |
Komentar