BOLASPORT.COM - Bocoran daftar 26 pemain timnas U-23 Indonesia dinyatakan oleh Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji.
Timnas U-23 Indonesia dikabarkan akan memanggil 26 pemain untuk melakukan pemusatan latihan sebelum berlaga di Piala Asia U-23 2024.
Hal ini dinyatakan oleh Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji.
Apabila sesuai regulasi, daftar ini akan kembali mengerucut menjadi 23 nama pemain, yang artinya akan ada 3 nama dicoret.
Sumardji membeberkan timnas U-23 Indonesia sudah menyiapkan strategi agar tak ada masalah pemanggilan pemain karena Liga tengah berjalan.
"Saya kira kalau kemarin yang dilihat daftar pemain yang ada, kayaknya tidak ada yang lebih dari tiga pemain di satu klub dipanggil ke timnas U-23 Indonesia," ujar Sumardji.
Pria yang juga menjadi COO Bhayangkara FC itu juga membocorkan bila ada dua pemain The Guardians yang dipanggil.
Mereka adalah Witan Sulaeman dan Titan Agung.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar