Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nova Arianto Targetkan Timnas U-16 Indonesia Bisa Lolos ke Putaran Final Piala Asia U-17 2025

By Sasongko Dwi Saputro - Selasa, 20 Februari 2024 | 19:15 WIB
Suasana latihan timnas U-16 Indonesia di Lapangan B, Senayan, Jakarta, Senin (19/2/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Suasana latihan timnas U-16 Indonesia di Lapangan B, Senayan, Jakarta, Senin (19/2/2024).

BOLASPORT.COM - Pelatih baru Timnas U-16 Indonesia, Nova Arianto mematok target lolos ke putaran final Piala Asia U-17 2025.

Nova Arianto sebelumnya menjadi Asisten Pelatih Timnas Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong.

Nova Arianto dipastikan masih bersama Shin Tae-yong saat menemani Timnas U-23 Indonesia pada turnamen Piala Asia U-23 2024.

Turnamen Piala Asia U-23 2024 datang pada April 2024 mendatang.

Nova Arianto baru ditunjuk menjadi pelatih saat memimpin pemusatan latihan pada Senin (19/2/2024).

Itu menjadi seleksi latihan tahap perdana Timnas U-16 Indonesia.

Seleksi tersebut dilangsungkan di Lapangan B, Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (19/2/2024).

Seleksi tahap perdana bakal dilangsungkan hingga Rabu (21/2/2024).

Baca Juga: Erick Thohir Masih Cari Sosok Direktur Teknik PSSI Pengganti Indra Sjafri, Ngebet yang dari Jerman

Nova Arianto menyatakan bahwa ada tiga tahap dalam seleksi Timnas U-17 Indonesia.

Dengan jadwal tersebut, Nova Arianto bakal sibuk dengan kegiatan Timnas U-16 Indonesia.

Timnas U-16 Indonesia memiliki dua agenda penting pada tahun 2024.

Piala AFF U-16 2024 bakal dilangsungkan pada Juni mendatang.

Indonesia bakal mendapatkan keuntungan, karena ditunjuk sebagai tuan rumah.

Event penting berikutnya adalah Kualifikasi Piala Asia U-17 2025.

Event tersebut bakal dilangsungkan pada 19-27 Oktober 2024.

Nova Arianto mengaku belum mendapatkan target khusus dari PSSI untuk dua event tersebut bersama Timnas U-16 Indonesia.

Baca Juga: Erick Thohir Masih Cari Sosok Direktur Teknik PSSI Pengganti Indra Sjafri, Ngebet yang dari Jerman

Nova sudah memproyeksikan target pribadinya bersama Timnas U-16 Indonesia.

Eks bek Timnas Indonesia tidak mematok target saat tampil di Piala AFF U-16 2024.

Sementara itu, Nova Arianto fokus sepenuhnya untuk mewujudkan target untuk lolos ke putaran final Piala Asia U-17 2025.

Turnamen Piala AFF U-16 2024 bakal jadi bagian dari persiapan Timnas U-16 Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025.

“Jujur, target belum ada dari PSSI,” kata Nova Arianto.

“Tetapi, secara pribadi saya ingin lolos dari Kualifikasi Piala Asia U-17.”

“Piala AFF sebenarnya jadi persiapan menuju Kualifikasi Piala Asia U-17 sehingga fokusnya ada di sana,” tuturnya.

Putra dari Sartono Anwar tersebut juga membuka kesempatan untuk para pemain diaspora untuk bergabung ke Timnas U-16 Indonesia.

“Kemungkinan itu pasti selalu ada, dan saya bilang untuk menjadi tim nasional punya hak dan kewajiban, haknya adalah untuk semua pemain Indonesia yang punya paspor Indonesia, mereka punya hak untuk bermain bagi tim nasional," ujar Nova Arianto.

"Kewajibannya adalah kalau kita memanggil mereka, mereka wajib membela tim nasional."

"Peluang itu sangat besar dan kita lagi mencari data-data pemain kita yang pastinya punya paspor Indonesia,” tutup Nova.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
29
70
2
Arsenal
28
55
3
Nottm Forest
28
51
4
Chelsea
28
49
5
Man City
28
47
6
Newcastle
28
47
7
Brighton
28
46
8
Aston Villa
29
45
9
Bournemouth
28
44
10
Fulham
28
42
Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Klub
D
P
1
Barcelona
26
57
2
Real Madrid
27
57
3
Atlético Madrid
27
56
4
Athletic Club
27
49
5
Villarreal
26
44
6
Real Betis
27
41
7
Mallorca
27
37
8
Rayo Vallecano
27
36
9
Celta Vigo
27
36
10
Sevilla
27
36
Klub
D
P
1
Inter
28
61
2
Napoli
28
60
3
Atalanta
28
58
4
Juventus
28
52
5
Lazio
28
51
6
Bologna
28
50
7
Roma
28
46
8
Fiorentina
28
45
9
Milan
28
44
10
Udinese
28
40
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X